5 Catatan Jelang Everton vs Crystal Palace di Liga Inggris

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
8 Februari 2020 9:04 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pertandingan Everton vs Cryatal Palace. Foto: REUTERS/Peter Powell
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan Everton vs Cryatal Palace. Foto: REUTERS/Peter Powell
ADVERTISEMENT
Everton akan melawan Crystal Palace di pekan ke-26 Liga Inggris, Sabtu malam (8/2) pukul 19.30 WIB. Pada pertandingan nanti, Everton akan bertindak sebagai tuan rumah. Laga yang dihelat di Goodison Park tersebut diprediksi akan berjalan sengit. Sebab, kedua tim memiliki misi yang sama yaitu memetik tiga poin untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga Inggris.
ADVERTISEMENT
Berstatus tuan rumah, The Toffees akan diunggulkan menang. Pasalnya, sejak dilatih Carlo Ancelotti, Everton mengalami kenaikan performa yang signifikan. Tak hanya itu, tim yang bermarkas di Goodison Park ini kini berada di posisi 9 dengan 33 poin.
Selain itu, Richarlison dan kawan-kawan akan mendapat dukungan penuh dari publik Goodison Park. Oleh sebab itu, Everton di atas kertas akan memetik poin penuh saat melawan Crystal Palace. Di sisi lain, The Eagles diprediksi akan menyulitkan tuan rumah. Sebab, skuat arahan Roy Hodgson selalu tampil mengejutkan saat bermain di laga tandang.
Untuk itu, Everton tidak boleh jemawa saat bersua Palace pada Sabtu malam WIB (8/2). Walau diunggulkan menang, tim besutan Carlo Ancelotti harus mewaspadai permainan The Eagles yang kerap tampil spartan saat bermain di laga tandang. Berikut lima catatan jelang Everton vs Crystal Palace di Liga Inggris.
ADVERTISEMENT
Everton saat dikalahkan Tottenham. Foto: Reuters/Andrew Yates
Skuat arahan Carlo Ancelotti kini tengah mengalami penurunan performa. Dalam enam pertandingan terakhir, The Toffees hanya meraih dua kemenangan. Selebihnya, memetik dua hasil imbang dan dua kekalahan.
Manchester City vs Crystal Palace. Foto: Tony O'Brien/Reuters
The Eagles mengalami hasil buruk dalam tujuh pertandingan terakhir. Tim besutan Roy Hodgson menelan tiga kekalahan dan empat hasil imbang. Dengan demikian, pada laga kontra Everton, Wilfried Zaha dan kawan-kawan harus menyudahi hasil minor tersebut.
Pertandingan Arsenal vs Crystal Palace. Foto: REUTERS/David Klein
Crystal Palace meraih rekor buruk dalam lima laga tandang terakhir. Tim yang bermarkas di Selhurst Park itu belum pernah menang dengan mencatat satu kekalahan dan empat hasil imbang.
ADVERTISEMENT
Pemain-pemain Everton merayakan gol Sigurdsson. Foto: Reuters/Jason Cairnduff
Everton belum tersentuh kekalahan dari Crystal Palace dalam 10 pertemuan terakhir. The Toffees meraih empat kemenangan dan enam hasil imbang. Dengan demikian, pada pertandingan nanti, rekor bagus tersebut akan menjadi modal berharga bagi tuan rumah untuk mengalahkan Crystal Palace.
Everton kalah dari Liverpool di Piala FA. Foto: Action Images via Reuters/Carl Recine
Inkonsistensi permainan kini menjadi masalah besar bagi skuat arahan Carlo Ancelotti. Sebab, dalam lima laga kandang terakhir, The Toffess hanya mampu memetik dua kemenangan saja dan selebihnya berakhir dengan dua hasil imbang dan satu kekalahan. (fre)