5 Laga yang Paling Dinanti Di Giornata ke-25 Liga Italia

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
1 Maret 2019 10:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Striker Juventus, Mario Manadzukic (kanan), berebut bola dengan bek Napoli, Elseid Hysaj. (Foto: AFP/Marco Bertorello)
zoom-in-whitePerbesar
Striker Juventus, Mario Manadzukic (kanan), berebut bola dengan bek Napoli, Elseid Hysaj. (Foto: AFP/Marco Bertorello)
ADVERTISEMENT
Memasuki giornata ke-25 Liga Italia, Juventus dan Napoli semakin jauh dari pesaingnya di empat besar klasemen sementara. Selisih 13 poin, Napoli berada di posisi kedua setelah Juventus, sedangkan Inter Milan berada di posisi ketiga, dengan selisih 9 poin dari Partenopei, dan 22 poin dari Bianconeri.
ADVERTISEMENT
Meskipun posisi pertama dan posisi kedua seperti sudah diputuskan, peluang mendapatkan tiket untuk berlaga di Liga Champions masih terbuka untuk lima tim yang menduduki klasemen atas.
Inter yang berada di posisi ketiga mengoleksi 47 poin, unggul dua angka dari AC Milan di posisi keempat. Sementara di posisi kelima, AS Roma menempel dengan selisih satu poin. Lazio, Torino, dan Atalanta menyusul dengan selisih enam poin dari Giallorossi.
Selain perebutan tiket Liga Champion, perebutan sepatu emas semakin menarik. Mega bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, memimpin dengan torehan 19 golnya. Penyerang anyar Milan, Krzysztof Piatek menyusul dengan torehan 18 golnya. Menyusul di posisi ketiga dan empat, ada penyerang senior Fabio Quagliarella (17) dan Duvan Zapata (16).
ADVERTISEMENT
Akhir pekan nanti, 20 klub bakal bertanding dan 10 laga bakal tersaji. Berikut lima yang paling seru di antara laga-laga yang bakal tersaji pada pekan 28 Liga Italia.
1. Cagliari vs Inter Milan
Para pemain Inter merayakan kemenangan. (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)
Salah satu laga yang ditunggu - tunggu adalah pertandingan antara Inter Milan dengan Cagliari pada Sabtu (2/3/2019) pukul 02.30 WIB. Bermain di Sardegna Arena, seharusnya menjadi keuntungan bagi Calgliari pada laga tersebut, mengingat tim Nerazzurri baru-baru ini gagal mencuri poin penuh di kandang Fiorentina.
Cagliari diperkuat dengan gelandang muda Italia, Nicolo Barella dan siap menghadapi Inter Milan. Pemain berusia 22 tahun tersebut jadi motor serangan di lini tengah tuan rumah.
Sementara tim tamu akan tampi tanpa Mauro Icardi, yang kemudian akan digantukan oleh Lautaro Martinez ujung tombak. Nantinya penyerang Argentina tersebut bakal melengkapi Perisic dan Nainggolan.
ADVERTISEMENT
2. AC Milan vs Sassuolo
Piatek merayakan gol ke gawang Empoli. Foto: AFP/Marco Bertorello
Sejak kedatangan Krzysztof Piatek, permainan AC Milan menjadi lebih apik. Penyerang asal Polandia tersebut mencetak 7 gol dari 7 laga di semua kompetisi bersama Rossoneri. Milan akan menjamu Sassuolo akhir pekan nanti, tepatnya pukul 00.00 WIB Minggu (3/3). Bermain di San Siro, tim tamu yang punya semangat tinggi tidak boleh diremehkan.
Di atas kertas AC Milan jelas lebih unggul. Pada pertemuan pertama saja, pendukung Sassuolo dibuat bungkam oleh AC Milan yang menang 1-4 di Stadion Mapei.
Kolaborasi Brace Suso, Kessie, dan Castillejo berhasil membuat gol Sassuolo oleh Djuricic tak begitu berarti. Melihat kebolehan AC Milan, Domenico Berardi dan timnya perlu upaya lebih demi membalaskan dendam pertemuan pertama.
ADVERTISEMENT
3. Atalanta vs Fiorentina
Federico Chiesa merayakan gol bersama Vitor Hugo. Foto: Getty Images/Gabriele Maltinti
Laga Atalanta dan Fiorentina pada Senin (4/3/2019) pukul 00.00 WIB akan menjadi pertandingan yang tidak kalah menarik. Bermain di Stadio Atleti Azzurri d'Italia, ‘La Dea’ akan menunjukan kebolehan mereka di lini depan. Sementara La Viola punya salah satu pertahanan terbaik di Liga Italia.
Duvan Zapata dan timnya berhasil mencetak 51 gol di musim ini. Walau begitu, pertahanan Atalanta menjadi pekerjaan rumah bagi Gian Piero usai kebobolan 36 gol. Sementara Fiorentina punya catatan yang lebih stabil dengan 40 gol dan 29 kebobolan. Pertandingan akan semakin memanas, mengingat pemain seperti Federico Chiesa-Giovanni Simeone akan beradu menghadapi Marten de Roon dan Duvan Zapata.
4. Lazio vs AS Roma
ADVERTISEMENT
Bruno Peres berebutan bola dengan Senad Lulic. (Foto: AFP/Filippo Monteforte)
Laga bertajuk Derby della Capitale bakal jadi sajian paling disorot pada giornata ke-28. Pasalnya, Lazio dan AS Roma selalu menghadirkan laga dengan tensi tinggi. Keduanya hanya dipisahkan satu peringkat di klasemen. Biancoceleste berada di urutan keenam, dengan selisih enam poin dari Giallorossi di posisi kelima.
Bermain di Stadion Olimpico, Minggu (2/3/2019) 02.30 WIB, keduanya tengah bersaing memperebutkan empat besar Liga Italia. Pada pertemuan pertama, Roma sebagai tuan rumah berhasil memperoleh kemenangan dengan skor 3-1 dari Lazio. Kini giliran Lazio untuk membalas kekalahan tersebut di Stadio Olimpico.
Perlu digaris bawahi, permainan Lazio pada beberapa laga terakhie terlihat tidak konsisten, bahkan dapat dikatakan buruk. Lazio harus menjalani empat laga terakhir tanpa kemenangan. Imbang dari AC Milan, sebelumnya Lazio harus tunduk dari Sevilla dua kali di Liga Europa, dan Genoa di Liga Italia
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Roma juga tidak dalam kondisi yang baik. Meskipun Roma menang dalam empat laga terakhir, Roma harus memperhatikan lini pertahanan mereka. Tentu saja, kedua kondisi tim menjadikan laga ini menarik.
5. Napoli vs Juventus
Juve vs Napoli (Foto: REUTERS/Massimo Pinca)
Duel Napoli dan Juventus pada pekan ke-25, Senin (4/3/2019) pukul 02.30 WIB nanti akan menjadi laga yang paling ditunggu. Pertemuan dua tim yang memonopoli posisi puncak dan runner-up pada musim ini, tentu bakal menjanjikan duel yang seru.
Walau kini Juventus sudah hampir dipastikan mempertahankan gelar Liga Italia dengan selisih13 poin dari posisis kedua, tidak menjadi alasan untuk Napoli untuk mengurangi semangatnya untuk mengalahkan Juventus. Kedua tim ini tengah berseteru sejak musim lalu, dengan selisih 4 poin, diana Juventus menduduki posisi pertama.
ADVERTISEMENT
Kemenangan pertama Juventus atas Napoli pada musim ini berhasil membungkam. Skor 3-1 pada laga pertama merupakan pukulan telak bagi anak asuh Carlo Ancelotti. Bermain di kandang sendiri, ‘nyonya tua’ tidak dapat dikatakan lebih unggul. Belakangan ini, mereka kesulitan untuk memperoleh kemenangan lantaran pemain tengah yang tidak konsisten, terutama saat kalah dari Atletico Madrid.
Sebaliknya buat Napoli, mereka berhasil menemukan kepercayaan dirinya kembali usai menang 4-0 dari Parma. Arkadiusz Milik yang tengah dalam kondisi prima, harus diwaspadai. Penyerang asal Polandia tersebut berhasil mencetak 14 gol pada musim ini.
Sebagai dua tim yang menduduki puncak klasemen, pertandingan ini merupakan laga yang ditunggu - tunggu. (bob)