5 Rekor Gol yang Dipecahkan Ronaldo di Liga Champions 2019/20

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
6 September 2019 10:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo, saat pertandingan melawan Fiorentina. Foto: REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo, saat pertandingan melawan Fiorentina. Foto: REUTERS
ADVERTISEMENT
Sejak debutnya kala masih berseragam Sporting CP, mencetak gol pertama bersama Manchester United, melengkapi gelar kelima kala membela Real Madrid, hingga kini dalam misi membantu Juventus meraih trofi yang diidam-idamkan, Cristiano Ronaldo sudah berkontribusi dengan mencetak total 126 gol di Liga Champions
ADVERTISEMENT
Konon, torehan gol Ronaldo merupakan yang terbanyak sepanjang masa di kompetisi paling bergengsi Benua Biru tersebut. Selain jadi yang tersubur, berbagai rekor pun dipecahkan Ronaldo, di antaranya jadi satu-satunya pemain yang mencetak gol di enam laga fase grup, pemain pertama yang mencatatkan 100 gol dan rekor 100 gol itu hanya buat satu klub.
Musim lalu, penyerang asal Portugal tersebut sukses mencatatkan empat gol dari enam laga bersama Juventus. Bahkan, di fase gugur, hanya Ronaldo seorang yang jadi pencetak gol buat ‘Si Nyonya Tua’. Musim ini, Ronaldo dinilai bakal kembali jadi andalan klub asal kota Turin tersebut.
Bersama Massimiliano Allegri yang cenderung bermain bertahan saja Ronaldo sukses mencatatkan 28 gol dari 43 penampilan di semua kompetisi. Kini, bersama Maurizio Sarri yang terkenal punya gaya bermain menyerang, Ronaldo diharapkan bisa mencatatkan lebih banyak gol dibanding musim perdananya.
ADVERTISEMENT
Belum menunjukkan tanda penurunan performa, Ronaldo bakal kembali berusaha membantu Juventus mencapai target mengangkat ‘Si Kuping Lebar’. Bersamaan dengan itu, beberapa rekor pun bisa dipecahkan oleh pemain yang karib dipanggil CR7 tersebut. Berikut lima rekor yang bisa dipecahkan Ronaldo di Liga Champions musim 2019/2020.
Ronaldo saat berkostum Man Utd. (Foto: Wikimedia Commons)
Bersama Raul Gonzalez, Karim Benzema, dan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo jadi salah satu yang sukses mencatatkan gol di Liga Champions selama 14 musim beruntun. Adapun Raul kini sudah tidak aktif, menyisakan tiga nama yang bersaing memecahkan rekor gol Liga Champions selama 15 musim beruntun.
Memulai rekor tersebut di Manchester United, Ronaldo melanjutkannya saat berseragam Madrid dan Juventus. Penyerang yang kini berusia 34 tahun tersebut jadi satu-satunya yang mencetak minimal 10 gol di tujuh musim beruntun. Musim ini, Ronaldo tentu bakal bergegas untuk jadi yang pertama mencetak gol di Liga Champions selama 15 musim beruntun.
ADVERTISEMENT
Selebrasi Ronaldo (kanan) usai mencetak gol ke gawang Atletico Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Allianz Stadium, (13/3). Foto: AFP/BERTORELLO
Rekor hattrick terbanyak di Liga Champions kini dipegang oleh dua orang, yaitu Lionel Messi dan tentu saja Cristiano Ronaldo. Keduanya sukses mencatatkan total delapan hattrick sepanjang berlaga di Liga Champions. Messi mencatatkan hattrick-nya hanya untuk Barcelona, sementara Ronaldo bersama Real Madrid tujuh kali dan Juventus sekali.
Musim 2015/2016 jadi penyumbang terbanyak dalam rekor tersebut. Pasalnya, CR7 mencetak tiga hattrick, terbanyak dalam satu musim. Jadi satu-satunya yang sukses mencetak empat hattrick di fase gugur juga jadi rekor yang dicatatkan Ronaldo. Bersaing dengan Messi, kini hanya dua kali trigol lagi yang harus dicatatkan Ronaldo untuk sampai ke hattrick kesepuluh.
Ronaldo bersama trofi Ballon d'Or. (Foto: GERARD JULIEN / AFP)
Sepanjang kariernya berlaga di Liga Champions, 61 dari 126 gol dicatatkan Ronaldo di fase grup. Meski capaian tersebut terbilang fantastis, Ronaldo masih kalah oleh sang rival berat, Lionel Messi. Kini, penyerang asal Argentina tersebut sudah mencetak 66 gol di fase grup Liga Champions, unggul lima dari Ronaldo di tempat kedua.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, selisih lima gol bukan sesuatu yang sulit untuk dikejar Ronaldo. Terlebih demi melampaui rekor sang rival, persaingan Ronaldo dan Messi pun akan semakin panas. Alhasil, bersama Juventus, semangat Ronaldo bakal terdongkrak dan bakal berusaha mencetak gol sebanyak-banyaknya di fase grup.
4. Lima Gol dalam Satu Laga
Ronaldo dan Messi dalam El Clasico. (Foto: DANI POZO / AFP)
Camp Nou jadi saksi Barcelona membenamkan Bayer Leverkusen 7-1 di babak 16 besar Liga Champions 2011/2012, dengan lima gol dicetak Messi seorang. Tiga musim berikutnya, giliran Luiz Adriano bersama Shakhtar Donetsk jadi pemain kedua yang mencatatkan lima gol, yaitu kontra BATE Borisov di fase grup.
Hanya dua nama itu yang sukses mencetak lima gol di satu pertandingan Liga Champions. Adapun capaian terbaik Ronaldo yaitu mencetak empat gol, dicatatkan saat berseragam Real Madrid dan menghadapi Malmo musim 2015/2016. Meski bakal sulit, tentu akan jadi tantang buat Ronaldo memecahkan rekor tersebut.
ADVERTISEMENT
5. Mencetak Gol di Final Bersama Tiga Klub Berbeda
Cristiano Ronaldo membela Juventus dalam partai Serie A melawan Parma. (Foto: Alberto Lingria/Reuters)
Sukses mencatatkan gol di final Liga Champions bersama dua klub berbeda, yaitu Manchester United di tahun 2009 serta Real Madrid di tahun 2014 dan 2017, Cristiano Ronaldo jadi pemain kedua yang melakukannya. Sebelumnya, Velibor Vasovic melakukan capaian yang sama bersama Partizan Belgrade di tahun 1966 dan dengan Ajax tahun 1969.
Mario Mandzukic yang mencetak gol bersama Bayern Muenchen tahun 2013 dan Juventus tahun 2017 kemudian jadi yang ketiga melakukannya. Namun, baik Mandzukic dan Vasovic, tak bisa menyamai Ronaldo yang memenangi semua laganya. Kini bersama Juventus, rekor gol di final bersama tiga klub berbeda tentu jadi target Ronaldo. (bob)
Baca lebih banyak informasi mengenai berita artis/berita heboh/info bola/dan lifehack lebih nyaman di aplikasi kumparan.
ADVERTISEMENT
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.