Celta Vigo vs Levante: Prediksi Line Up, Head to Head & Jadwal Tayang

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
30 April 2021 11:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pertandingan La Liga Santander antara Celta Vigo melawan Real Madrid di Estadio de Balaidos, Vigo, Spanyol (20/3/2021). Foto: MIGUEL VIDAL/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan La Liga Santander antara Celta Vigo melawan Real Madrid di Estadio de Balaidos, Vigo, Spanyol (20/3/2021). Foto: MIGUEL VIDAL/REUTERS
ADVERTISEMENT
Duel Celta Vigo vs Levante akan tersaji di pekan ke-34 Liga Spanyol 2020/21. Kedua tim akan bertanding di Stadion Balaidos pada Sabtu (1/5) dini hari WIB.
ADVERTISEMENT
Menyisakan lima pertandingan, Celta Vigo perlu memaksimalkan permainannya agar meraih hasil terbaik di akhir musim nanti.
Setelah meraih hasil buruk di 3 pertandingan sebelumnya, anak asuh Eduardo Coudet berhasil kembali ke jalur kemenangan di laga terakhirnya usai menaklukkan Osasuna dengan skor 2-1 pada Minggu (25/4).
Selain itu, tim tuan rumah juga memiliki rekor bagus melawan Levante. Mereka tercatat telah memenangkan 10 dari total 20 pertandingan yang dimainkan keduanya.
Pemain Barcelona, Lionel Messi, tampak termangu setelah Celta Vigo menyamakan kedudukan di menit akhir. Foto: REUTERS/Miguel Vidal
Namun, laga kali ini tidak akan diperkuat oleh Emre Mor, Sergio Alvarez, dan Ruben Blanco yang tengah berkutat dengan cedera. Sebaliknya, Santi Mina telah pulih dari cedera parahnya dan bisa diturunkan sejak menit pertama.
Sementara untuk tim tamu, Levante tak berada terlalu jauh dari lawannya di klasemen sementara. Sama-sama menghuni papan tengah, Levante yang berada di posisi ke-12 hanya terpaut 3 poin dari Celta Vigo.
ADVERTISEMENT
Jika menang, tentu ini menjadi angin segar bagi pasukan Paco Lopez. Terlebih mereka kembali menelan kekalahan setelah tumbang 1-0 saat bertandang ke markas Elche pada Sabtu (24/4).
Pertandingan La Liga Santander antara Real Madrid melawan Levante di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid, Spanyol, Sabtu (30/1/2021). Foto: Javier Barbancho/REUTERS
Praktis, Levante gagal mendulang poin di tiga laga terakhirnya. Bahkan, dalam 5 laga terakhirnya mereka hanya sanggup menang sekali dan sisanya kalah.
Jika melihat dari pertemuan terakhir antara kedua tim yang berlangsung pada Oktober 2020, keduanya harus puas berbagi poin setelah laga berakhir dengan hasil imbang 1-1.
Lantas, siapakah yang akan mengamankan poin penuh di laga kali ini?

Prediksi Line Up Celta Vigo vs Levante

Celta Vigo (4-1-3-2): Ivan Villar; Aaron Martin, Jeison Murillo, Nestor Araujo, Hugo Mallo; Renato Tapia; Denis Suarez, Nolito, Brais Mendez; Santi Mina, Iago Aspas.
ADVERTISEMENT
Levante (4-4-2): Aitor Fernandez; Carlos Clerc, Sergio Postigo, Ruben Vezo, Coke; Gonzalo Melero, Mickael Malsa, Enis Bardhi, Jorge de Frutos; Jose Luis Morales, Roger Marti.
Pertandingan La Liga Santander antara Real Madrid melawan Levante di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid, Spanyol, Sabtu (30/1/2021). Foto: Javier Barbancho/REUTERS

Head to Head Celta Vigo vs Levante

Jadwal Tayang

Pertandingan Celta Vigo vs Levante akan berlangsung pada Sabtu (1/5) pukul 02:00 WIB. Kalian bisa menyaksikan duel ini melalui layanan live streaming Vidio.com.