Napoli vs AC Milan: Ibrahimovic Marah Saat Diganti, Pioli Beri Penjelasan

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
14 Juli 2020 17:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Zlatan Ibrahimovic dan Rafael Leao. Foto: Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Zlatan Ibrahimovic dan Rafael Leao. Foto: Reuters
ADVERTISEMENT
Zlatan Ibrahimovic terlihat kesal saat dirinya ditarik keluar di tengah pertandingan Napoli vs AC Milan. Striker asal Swedia itu bahkan melampiaskannya dengan menendang botol.
ADVERTISEMENT
AC Milan berhasil mencuri poin kala bertandang ke markas Napoli dalam laga lanjutan Liga Italia, Senin (13/7/2020) dini hari tadi. Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kedudukan imbang 2-2. Dua gol Rossoneri dicetak oleh Theo Hernandes pada menit ke-20 dan Franck Kessie jelang permainan berakhir lewat titik putih.
Ibrahimovic memang sedang tampil kurang baik pada laga tersebut. Hingga satu jam permainan, striker berusia 38 tahun itu tercatat baru melakukan satu tendangan ke arah gawang, dengan kondisi Milan tertinggal 1-2 dari Napoli. Alhasil, Stefano Pioli memutuskan buat menggantikannya dengan Rafael Leao pada menit ke-61.
Ibrahimovic tampak geram kala dirinya harus meninggalkan permainan. Mantan bomber Man United itu terlihat menendang botol kecil sebelum menuju ke bangku pemain.
ADVERTISEMENT
Pelatih Milan, Stefano Pioli, menjelaskan bahwa pria kelahiran Malmo itu marah karena Milan sedang tertinggal saat dia ditarik keluar. Ia kemudian menyebut bahwa Ibra hanya ingin membantu timnya meraih hasil positif.
"Ibra marah karena kami sedang tertinggal, kami baru saja kebobolan dan dia selalu mengharapkan yang terbaik dari dirinya serta pemain lain," ungkap Pioli, dikutip dari Sky Sport Italia.
Lebih lanjut, Pioli memberikan pujian kepada para anak asuhnya yang tetap berjuang hingga akhir laga.
"Itu sulit, sangat sulit, karena setelah Lazio dan Juventus, kami mengalami pertandingan yang sangat sulit melawan tim-tim terbaik di liga, tetapi kami menunjukkan bahwa kami melakukan tugas itu," sambungnya.
“Ketika Anda mendapatkan hasil dan melakukan penampilan yang kuat melawan lawan seperti ini, itu benar-benar meningkatkan kepercayaan diri Anda.
ADVERTISEMENT
"Kami mencetak gol hebat untuk memimpin, kami berjuang untuk menyamakan kedudukan dan satu poin adalah hasil yang bagus," tandasnya.
Berkat hasil ini, Milan masih bertengger di posisi ke-7 klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 50 poin. Mereka berjarak 2 poin dari Napoli di peringkat ke-6
Pada pertandingan selanjutnya, Zlatan Ibrahimovic dkk. bakal menjamu Parma di San Siro pada Kamis (16/7/2020) dini hari WIB.