Rumor: PSG Tawarkan Kylian Mbappe Gaji 32 Juta Euro

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
27 Desember 2019 16:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kylian Mbappe mencatatkan berbagai rekor lewat hat-trick ke gawang Club Brugge. Foto: Reuters/Francois Renoir
zoom-in-whitePerbesar
Kylian Mbappe mencatatkan berbagai rekor lewat hat-trick ke gawang Club Brugge. Foto: Reuters/Francois Renoir
ADVERTISEMENT
Paris Saint-Germain dirumorkan telah menawarkan gaji sebesar 32 juta euro, setara Rp 497 miliar, kepada penyerang andalannya Kylian Mbappe. Langkah tersebut diambil PSG demi mencegah Mbappe pindah ke Real Madrid.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Zinedine Zidane sudah ngebet mendatangkan Mbappe. Madrid bahkan dikabarkan sudah menyiapkan dana sebesar 340 juta paun atau Rp 6,2 triliun untuk membawa penyerang asal Prancis tersebut ke Santiago Bernabeu.
Dilansir dari AS, Kontrak Mbappe yang saat ini bernilai 17 juta euro masih tersisa sampai 2022 nanti. Namun, agar penyerang berusia 21 tahun tersebut tidak pindah, ‘Les Parisien’ menawarkan kontrak baru yang nilainya hampir dua kali lipatnya tersebut.
“PSG tengah berusaha memperbarui kontrak Kylian Mbappe. Leonardo telah menawarkan kontrak 5 tahun dengan gaji 32 juta euro per tahun,” sebut jurnalis Transfermarkt, Nicolo Schira.
Mbappe angkat trofi Piala Dunia. (Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach)
Bukan tanpa alasan PSG berusaha keras mempertahankan Mbappe. Pasalnya, pemain andalan lainnya, Neymar, juga tengah dipantau Barcelona. Belum lagi Edinson Cavani yang santer dikabarkan bakal ke Atletico Madrid.
ADVERTISEMENT
Adapun Mbappe dikabarkan belum merespon tawaran dari PSG tersebut. Dilaporkan koran Prancis, Le Parisen, Mbappe lebih memilih untuk fokus menjalani sisa kompetisi musim ini, baru kemudian memutuskan masa depannya.
Sejak bergabung dengan PSG di musim panas 2017, Mbappe sudah mencatatkan 78 gol dan 41 asis dari 106 pertandingan di semua kompetisi, mempersembahkan lima gelar termasuk treble domestik musim 2017/18.
Selain di level klub, Mbappe juga gemilang bersama Timnas Prancis. Empat gol Mbappe, termasuk di babak final kontra Timnas Kroasia, turut membantu ‘Les Bleus’ menjuarai Piala Dunia 2018. (bob)