Viral Pemain Timnas Indonesia Bersitegang dengan Suporter Singapura di Tribune

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
26 Desember 2021 11:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pemain Timnas Indonesia Ezra Harm Ruud Walian berselebrasi usai mencetak gol saat hadapi Singapura pada semifinal AFF Suzuki Cup di National Stadium Singapura, Sabtu (25/12). Foto: PSSI
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Indonesia Ezra Harm Ruud Walian berselebrasi usai mencetak gol saat hadapi Singapura pada semifinal AFF Suzuki Cup di National Stadium Singapura, Sabtu (25/12). Foto: PSSI
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kemenangan dramatis 4-2 (agregat 5-3) Timnas Indonesia atas Singapura di semifinal Piala AFF 2020, Minggu (25/12) sempat diwarnai aksi ribut-ribut. Terpantau, pemain Timnas Indonesia sempat bersitegang dengan suporter Singapura yang berada di tribune National Stadium.
ADVERTISEMENT
Momen tersebut terjadi di sekitar menit 90. Saat papan skor menunjukkan angka 2-2, Singapura mendapat hadiah penalti usai Pratama Arhan melanggar Shawal Anuar.
Dalam video yang viral di media sosial, terlihat seorang suporter Singapura langsung beranjak dari kursinya dan mendekat ke arah bench Timnas Indonesia.
Suporter pria yang memakai masker dan kaus hitam itu memberikan gesture menantang ke arah para pemain Timnas Indonesia yang berada di bench. Ia juga menunjuk-nunjuk pemain skuad 'Garuda' dengan jarinya.
Dalam video 45 detik itu terlihat pemain Timnas Indonesia, seperti Marckho Sandi Merauje hingga Yabes Roni yang menggunakan polo putih lengkap dengan topi, tersulut emosi. Bahkan, mereka sampai harus dipegangi dan ditahan oleh ofisial skuad 'Garuda'.
ADVERTISEMENT
Pada akhirnya, Faris Ramli yang maju sebagai algojo gagal menyelesaikan tugasnya. Itu karena Nadeo Argawinata berhasil bergerak ke arah yang tepat dan menepis bola.
Setelah Nadeo berhasil menepis tendangan penalti pemain Singapura, para pemain Timnas Indonesia pun kembali bereaksi kepada suporter The Lions yang memprovokasi tersebut. Itu termasuk kiper Syahrul Trisna yang tampak geram.
Indonesia pada akhirnya menang lewat gol yang dicetak Ezra Walian (11'), Pratama Arhan (87'), bunuh diri Shawal Anuar (92'), dan Egy Maulana Vikri (107'). Sementara, Singapura sempat membalas dua gol via Song-Ui-Young (45+4') dan Shahdan Sulaiman (74').
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan Alif Rifai beraksi dengan Pemain Singapura Amy Recha dan Zulqarnaen Suzliman pada semifinal AFF Suzuki Cup di National Stadium Singapura, Sabtu (25/12). Foto: Yong Teck Lim/Getty Images
Terlepas dari kemenangan Indonesia di laga itu, kolom komentar unggahan tersebut ramai dengan beberapa netizen yang merendahkan skuad 'Garuda'. Lalu balasan dari netizen Indonesia pun turut meramaikan kolom komentar.
ADVERTISEMENT
"sikap yang tidak patut dipuji oleh suporter singapore. nantangin orang tapi ga berani nyamperin hahahaha" kata @rosen_ocen.
Pemain Singapura Song Uiyoung (kiri) mencetak gol pada pertandingan leg kedua semifinal sepak bola AFF Suzuki Cup 2020 di National Stadium di Singapura, Sabtu (25/12). Foto: Roslan Rahman/AFP
"Coba deh tandang ke Indonesia. Pengen liat seberapa berani suporter singapore," tantang @_daengjarree.
Sementara itu, belum diketahui pasti apa penyebab ribut-ribut antara suporter Singapura dengan beberapa pemain Timnas Indonesia ini.