Daftar Ukuran Aki Mobil Berdasarkan Kodenya

Konten dari Pengguna
15 Februari 2022 14:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Aki Mobil Foto: BruceEmmerling/Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Aki Mobil Foto: BruceEmmerling/Pixabay
ADVERTISEMENT
Daftar ukuran aki mobil ada berbagai jenisnya. Biasanya, ukuran aki mobil menyesuaikan kebutuhan pada mesin mobil.
ADVERTISEMENT
Aki adalah komponen inti pada kendaraan bermotor salah satunya pada mobil. Aki berperan sebagai penyuplai kelistrikan. Sama seperti komponen otomotif lainnya, aki memiliki masa pakainya juga.
Menurut Dealer Technical Support PT Toyota Astra Motor (TAM), Didi Ahadi dikutip dari kumparanOTO, umur pakai aki tidak memiliki patokan. Umur pakai aki tergantung dari pemakaiannya. Jadi hal ini bisa aja lebih cepat dari biasanya atau bisa saja lama dari masa pakainya.
Namun, jika aki mobil Anda perlu diganti karena kerusakan tersebut, ada baiknya Anda harus mengetahui daftar ukuran aki yang sesuai dengan mobil yang Anda miliki. Ukuran standar aki mobil yang ada di pasaran biasanya sekitar 12 volt, sedangkan untuk mobil di luar standar seperti truk bisa membutuhkan aki dengan kapasitas hingga 24 volt.
ADVERTISEMENT

Daftar Ukuran Aki Mobil

Illustrasi Mengecek Aki Mobil. Foto: Shutterstock
Anda tetap bisa mengetahui kepasitas dari suatu aki sesuai dengan informasi yang terletak pada aki mobil, yakni kode standar industri. Untuk lebih jelasnya berikut informasinya yang dikutip dari laman Lifepal.
1. Kode JIS
JIS adalah kepanjangan dari Japan Industrial Standard. Jenis aki ini biasanya digunakan oleh mobil pabrikan dari Jepang. Untuk menemukan kode aki pada JIS berada di bodi atas aki dekat deretan tutup ventilasi aki mobil. Terdapat banyak kode-kode yang dan salah satunya menjelaskan ukuran ampere aki mobil.
2. Kode DIN/ETN
DIN adalah kepanjangan dari Deutsche Institut Für Normung. DIN sendiri adalah institusi pemerintah Jerman untuk melakukan standardisasi sesuai dengan aturan yang berlaku di Jerman. Namun kini banyak juga yang mulai dialihkan ke ETN singakatan dari Europe Type Number.
ADVERTISEMENT
Aki jenis ini memang diperuntukkan bagi mobil buatan Eropa. Untuk contohnya sendiri seperti BMW, Mercedes-Benz, Volkswagen, Mini Cooper, dan lainnya.
Perbedaan keduanya tertampak dari fisik akinya sendiri. Perbedaan antara aki mobil JIS dengan DIN/ETN adalah peletakan kutubnya. Aki jenis JIS dibuat sejajar dengan bodi aki. Untuk jenis DIN/ETN sendiri berada pada sisi samping bodi aki.

Daftar Ukuran Aki Mobil Sesuai Kapasitas Ampere Aki

Apa jadinya jika aki mobil tidak sesuai dengan standar yang dibutuhkan? Jika aki tidak sesuai standar yang ditentukan, aki akan mengalami cepat habis. Untuk mengetahuinya yaitu dengan membaca simbol "AH" yang terdapat pada aki. Simbol "AH" ini singkatan dari Ampere Hour. "AH" ini memiliki arti sebagai arus listrik maksimal yang dapat dihasilkan aki dalam durasi satu jam.
ADVERTISEMENT
Nilai pada "AH" sendiri sangat berpengaruh pada beban kelistrikan mobil. Jika nilai "AH" kecil, maka kemampuan aki dapat dipastikan kecil juga. Untuk itu, jika Anda membeli aki yang tidak sesuai dengan ukuran semestinya, maka aki tidak akan terpasang sempurna pada mobil.
(HDZ)