Pelat Mobil T, Ini Cakupan Daerahnya

Konten dari Pengguna
11 Mei 2022 14:34 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pelat mobil T. Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pelat mobil T. Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
ADVERTISEMENT
Suasana Lebaran selalu membawa kesan tersendiri bagi masing-masing masyarakat. Salah satunya adalah melihat banyaknya kendaraan dari berbagai daerah. Mungkin yang menjadi salah satu perhatian adalah pelat mobil T. Lantas, dari wilayah mana pelat mobil T?
ADVERTISEMENT
Nah, sebelum memasuki penjelasan tentang pelat mobil T, Anda harus memahami terlebih dahulu manfaat dari pelat nomor itu sendiri, karena informasi tersebut mungkin dapat menjadi informasi yang berguna bagi Anda nantinya.
Dilansir dari auto200.co.id, setiap kendaraan harus memiliki pelat nomor sebagai sebuah identitas. Identitas tersebut khususnya adalah asal wilayah kendaraan. Selain itu, pelat nomor juga merupakan sebuah bukti bahwa kendaraan Anda sudah mendapatkan izin untuk digunakan di jalan raya.
Pelat nomor atau yang biasa disebut dengan nomor polisi terbuat dari aluminium. Biasanya pelat nomor terdiri dari tujuh karakter yang berisikan kode wilayah, nomor registrasi, dan masa berlaku kendaraan.
Namun hal tersebut berbeda dengan wilayah Jabodetabek yang memiliki delapan karakter dalam pelat nomornya. Delapan karakter tersebut berisi satu kode wilayah, empat nomor registrasi, dan tiga huruf dibelakang.
ADVERTISEMENT
Setelah mengetahui beberapa informasi tentang pelat nomor, lantas, dari mana pelat mobil T berasal?

Asal Daerah yang Menggunakan Pelat Mobil T

Ilustrasi pelat T. Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Dilansir dari laman resmi pemerintahkota.com, pelat mobil T adalah kode pelat yang digunakan oleh kendaraan dari wilayah Karawang. Wilayah tersebut meliputi Kabupaten Karawang, Kabupaten Subang, sebagian Kabupaten Bekasi, dan Kabupaten Purwakarta.
Untuk mempermudah identifikasi asal wilayah kendaraan, berikut penjelasan lebih rincinya:
1. Pelat T (Kabupaten Karawang)
Pelat nomor asal Kabupaten Karawang dapat Anda identifikasi dengan cara melihat huruf belakang pelat nomornya. Kendaraan asal Kabupaten Karawang dimulai dengan huruf D/E/F/G/H/I/J/K/L/M/N/O/P/Q/R/S.
Contohnya adalah T (angka) D_. Huruf T menandakan bahwa kendaraan berasal dari wilayah Karawang, dan huruf D menandakan kendaraan berasal dari Kabupaten Karawang.
ADVERTISEMENT
2. Pelat T (Kabupaten Subang dan Sebagian Kabupaten Bekasi)
Kendaraan asal Kabupaten Subang dan sebagian Kabupaten Bekasi dapat diidentifikasi dengan cara melihat huruf belakang pelat diawali dengan huruf T/U/V/W/X/Y/Z.
Contohnya adalah T (angka) U_. Huruf T menandakan bahwa kendaraan berasal dari wilayah Karawang, dan Huruf U menandakan kendaraan berasal dari Kabupaten Subang atau sebagian Kabupaten Bekasi.
3. Pelat T (Kabupaten Purwakarta)
Kendaraan asal Kabupaten Purwakarta dapat diidentifikasi dengan cara melihat huruf belakang pelat diawali dengan huruf A/B/C.
Contohnya adalah T (angka) A. Huruf T menandakan bahwa kendaraan berasal dari wilayah Karawang, dan Huruf A menandakan bahwa kendaraan berasal dari Kabupaten Purwakarta.
Setelah mengetahui asal wilayah pelat mobil T, Anda dapat melihat informasi penyebaran pelat nomor di seluruh Indonesia dengan mengakses laman resmi samsat keliling.
ADVERTISEMENT
(AA)