5 Cara Menurunkan Ego dalam Hubungan supaya Langgeng

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
Konten dari Pengguna
6 Februari 2024 22:45 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menurunkan ego dalam hubungan. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menurunkan ego dalam hubungan. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ego mempunyai peran dalam merusak banyak hubungan pasangan, dan dapat berpengaruh dalam hubungan lainnya. Oleh karena itu, cara menurunkan ego dalam hubungan supaya langgeng perlu dilakukan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Analisis Jaringan Komunikasi karya Eriyanto ego dapat merusak persahabatan dan juga membuat hubungan yang tidak nyaman di antara anggota keluarga.
Pada artikel ini, akan dijelaskan cara menurunkan ego dalam hubungan supaya langgeng.

Cara Menurunkan Ego dalam Hubungan

Ilustrasi cara menurunkan ego dalam hubungan. Sumber: pixabay
Berikut penjelasan cara menurunkan ego dalam hubungan supaya langgeng.

1. Pahami diri sendiri secara penuh

Kesadaran dalam diri atau mengetahui mengenai diri sendiri yang sebenarnya adalah langkah pertama dalam mengelola ego. Setiap manusia pasti memiliki ego di dalam dirinya, sekecil apapun itu. Namun, semua harus belajar bagaimana mengendalikannya.

2. Terimalah bahwa semua manusia punya kesalahan

Setiap individu harus menyadari dan menerima bahwa tidak semua tindakan dan keputusan yang diambil benar. Cobalah untuk jujur pada diri sendiri dan jangan takut menerima kenyataan bahwa setiap manusia sangat mungkin untuk berbuat salah.
ADVERTISEMENT

3. Redam emosi dan atasi perdebatan dengan tenang

Saat rasa marah mulai memuncak dan tidak dapat dibendung lagi, coba tarik napas dalam-dalam dan hembuskan secara perlahan. Redam dan tahan semuanya dengan membayangkan kenangan terbaik bersama pasangan.

4. Berlatih toleransi dan berusaha tidak mudah tersinggung

Ego yang besar itu akan membuat orang menjadi mudah tersinggung sehingga dapat dengan mudah menyebabkan pertengkaran dalam hubungan. Untuk mengurangi ego dalam hubungan, cobalah secara sadar mempraktikkan toleransi tanpa mengesampingkan batasan diri.

5. Berlatih kepuasan

Sama seperti melatih pikiran untuk menjadi lebih toleran dan tidak mudah tersinggung, setiap individu juga perlu mengatur pikiran untuk menjadi puas dengan apa yang dimiliki.
Memiliki pola pikir ini dapat membantu melakukan semua usaha untuk mengurangi ego dalam hubungan.
Mengetahui bahwa kita memiliki apa yang dibutuhkan dan bahwa sebagian besar hal lain tidak berguna, akan membantu setiap individu untuk lebih terbuka terhadap apa yang dikatakan orang lain dan memahami bagaimana mereka berperilaku.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan mengenai cara menurunkan ego dalam hubungan supaya langgeng. (ARH)