5 Efek Cemas Berlebih pada Kesehatan Tubuh

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
Konten dari Pengguna
21 April 2024 23:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cemas. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cemas. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Cemas merupakan perasaan atau emosi yang wajar dialami oleh manusia, terutama ketika mereka merasa tertekan. Akan tetapi, kondisi ini bisa memberikan dampak buruk jika sudah berlebihan.
ADVERTISEMENT
Efek cemas berlebih pada kesehatan tubuh sendiri bisa sangat fatal jika tidak segera ditangani.
Di mana salah satu dampaknya adalah mengganggu pencernaan dan akhirnya membuat individu kesulitan untuk beraktivitas. Ketahui berbagai efek cemas berlebih lainnya di sini.

Efek Cemas Berlebih Pada Tubuh

Ilustrasi cemas. Sumber foto: Unsplash
Cemas merupakan perasaan yang muncul saat manusia mengalami kekhawatiran atau ketakutan terhadap sesuatu. Tentunya, hal ini normal terjadi, dan hampir semua manusia pernah mengalaminya.
Sayangnya, terkadang cemas menjadi sangat parah dan akhirnya menimbulkan berbagai efek mematikan untuk kesehatan fisik dan mental. Demi mengatasinya, penting bagi individu untuk mengidentifikasi faktor penyebabnya terlebih dahulu.
Dikutip dari laman Mental Health Foundation, cemas sendiri bisa disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya trauma di masa lampau, stres berlebihan, hingga tekanan sosial dan pekerjaan.
ADVERTISEMENT
Akibatnya, efek yang ditimbulkan aadalah cemas berlebih yang bisa berdampak pada kesehatan tubuh. Berikut penjelasannya.

1. Sistem Kekebalan Tubuh Menurun

Kecemasan berlebihan dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh. Sebab, hormon stres yang dilepaskan saat cemas inilah yang dapat mengganggu fungsi sistem kekebalan tubuh. Akibatnya, tubuh menjadi rentan terhadap infeksi dan penyakit.

2. Membuat Sistem Saraf Pusat Terganggu

Cemas berlebihan juga dapat mengganggu sistem saraf pusat, yang akhirnya menyebabkan pusing, sakit kepala, dan sensasi tidak nyaman di area kepala. Pada tingkat yang lebih parah, cemas kronis dapat menyebabkan gangguan saraf seperti tremor dan kejang.

3. Munculnya Penyakit Kardiovaskular

Tentunya, efek cemas yang paling sering terjadi adalah meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular, seperti tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. Kondisi ini disebabkan oleh pelepasan hormon stres yang mempengaruhi jantung dan pembuluh darah.
ADVERTISEMENT

4. Mengganggu Sistem Pencernaan

Stres yang disebabkan oleh kecemasan dapat mengganggu sistem pencernaan dan menyebabkan mual, diare, hingga sembelit. Jika tidak segera diatasi, kondisi ini bisa menjadi kronis.

5. Membuat Sistem Imun Tubuh Lemah

Efek terakhir dari cemas berlebihan adalah membuat sistem imun tubuh lemah. Hal ini terjadi karena kecemasan memicu respon stres yang akhirnya melepaskan adrenalin ke sistem tubuh.
Itulah berbagai efek cemas berlebih pada kesehatan tubuh yang perlu diwaspadai. (RN)