Jadwal Tenis Wimbledon 2022, Novak Djokovic Melaju ke Perempat Final

Konten dari Pengguna
6 Juli 2022 16:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jadwal tenis Wimbledon 2022. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jadwal tenis Wimbledon 2022. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Jadwal tenis Wimbledon 2022 akan digelar mulai akhir Juni hingga awal Juli. Turnamen ini pun menjadi salah satu yang ditunggu para pencinta olahraga tenis.
ADVERTISEMENT
Wimbledon merupakan kejuaraan tenis paling bergengsi dunia. Turnamen yang sebelumnya bernama All England Championships ini juga menjadi kejuaraan tenis tertua yang rutin dilaksanakan tiap tahun.
Nama kejuaraan Wimbledon diambil dari nama tempat penyelenggaraan kompetisi ini dilangsungkan, yaitu Wimbledon. Wilayah Wimbledon sendiri termasuk ke dalam wilayah yang ada di kota London, Inggris.
Menariknya, kejuaraan tenis Wimbledon dilangsungkan pada bulan yang sama tiap tahunnya. Untuk mengetahui informasinya lebih lanjut, simak jadwal nonton Wimbledon 2022 berikut ini.

Jadwal Tenis Wimbledon 2022

Ilustrasi jadwal tenis Wimbledon 2022. Foto: Unsplash
Setelah sempat ditiadakan selama satu tahun pada 2020 lalu, kejuaraan tenis Wimbledon akhirnya kembali digelar. Penyelenggaraan pada tahun 2022 ini juga menjadi yang kedua kalinya setelah diselenggarakan lagi pada tahun lalu.
Kejuaraan tenis Wimbledon menjadi salah satu dari rangkaian turnamen Grand Slam, atau pertandingan tenis terbesar dunia. Tak hanya itu, turnamen ini juga menjadi satu-satunya yang masih menggunakan rumput alami. Selain Wimbledon, turnamen lain yang termasuk ke dalam turnamen Grand Slam adalah Australia Open, French Open, dan US Open.
ADVERTISEMENT
Pada tahun ini, nama-nama besar petenis dunia pun akan kembali hadir untuk berlaga. Misalnya seperti unggulan 1 dan 2 dunia, yaitu Novak Djokovic dan Rafael Nadal yang dipastikan akan turun untuk menambah gelar mereka di turnamen ini.
Sebagai informasi, Rafael Nadal menjadi petenis yang paling banyak meraih gelar juara turnamen Grand Slam dengan 22 gelar. Disusul oleh Novak Djokovic dan Roger Federer yang memiliki 20 gelar juara. Sayangnya, Roger Federer harus absen pada turnamen kali ini akibat cedera yang dideritanya.
Agar kamu tidak ketinggalan pertandingannya, berikut adalah jadwal tenis Wimbledon 2022 yang diselenggarakan di All England Club, London:

27 Juni:

28 Juni:

29 Juni;

30 Juni:

1 Juli:

2 Juli:

ADVERTISEMENT

3 Juli:

4 Juli:

Ilustrasi jadwal tenis Wimbledon 2022. Foto: Unsplash

5 Juli:

6 Juli:

7 Juli

8 Juli

9 Juli

10 Juli

Selain mendapatkan gelar bergengsi, para pemenang kejuaraan Wimbledon 2022 juga akan diberikan hadiah yang cukup besar. Adapun hadiah yang bisa didapatkan sang juara pada turnamen ini mencapai 2 juta poundsterling. Sementara untuk pasangan ganda akan mendapatkan hadiah uang sebesar 540 ribu poundsterling per orang.
Pertandingan Wimbledon juga saat ini sudah melewati putaran keempat dan akan melanjutkan ke babak perempat final. Itu lah informasi mengenai jadwal tenis Wimbledon 2022. Apa kamu siap mendukung petenis jagoanmu?
(MYP)