Khamzat Chimaev Latihan Bersama Hiu dan Buaya Jelang Comeback di Ajang UFC

Konten dari Pengguna
26 Maret 2021 17:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Petarung UFC, Khamzat Chimaev. Foto: Instagram/@Khamzat Chimaev
zoom-in-whitePerbesar
Petarung UFC, Khamzat Chimaev. Foto: Instagram/@Khamzat Chimaev
ADVERTISEMENT
Petarung MMA berdarah Rusia, Khamzat Chimaev, sempet mengumumkan akhir perjalanannya di UFC pada awal Maret lalu. Hal itu lantaran dirinya merasa tidak bisa pulih 100 persen sejak terjangkit virus corona.
ADVERTISEMENT
“Aku ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas dukungan mereka. Aku pikir aku sudah selesai, ya, aku tahu bahwa aku tidak merebut sabuk juara, tetapi ini bukanlah kemenangan terpenting dalam hidup ini," tulis Chimaev di akun Instagram pribadinya pada awal Maret lalu.
Terkini petarung yang digadang-gadang sebagai suksesor Khabib Nurmagomedov itu kembali membuat pernyataan mengejutkan. Melalui akun Twitter pribadinya, petarung beralias ‘Borz’ itu memberikan isyarat tentang kembalinya dia ke atas octagon.
Hal tersebut juga diamini oleh sang manajer, Ali Abdelaziz. Ali mengatakan bahwa Chimaev kini sedang melakukan program pelatihan khusus menjelang comeback ke UFC pada musim panas ini.
"Saya berbicara dengannya minggu ini dan dia [Chimaev] bahkan mengatakan akan berenang dengan buaya dan hiu. Apa yang dilakukannya dengan makhluk itu adalah bagian dari program pelatihan khusus," kata Ali Abdelaziz, dilansir dari RT.
Petarung UFC, Khamzat Chimaev. Foto: Instagram/@Khamzat Chimaev
Menurut sang manajer, petarung berpaspor Swedia itu kemungkinan besar akan melawan seorang veteran UFC, Neil Magny, dalam laga comeback-nya nanti.
ADVERTISEMENT
"Neil Magny adalah orang yang kami anggap sebagai lawan yang tepat, tapi mari kita lihat apa yang terjadi. Dia [Chimaev] masih mendapatkan perawatan medis setiap hari, tapi kondisinya kini jauh lebih baik,” terang manajer Chimaev.
Ditargetkan sebagai lawan Khamzat Chimaev, Neil Magny merasa senang dan tidak sabar menantikan laga tersebut. Namun, dirinya mengaku tidak bisa menunggu dalam waktu yang lama untuk merealisasikannya.
“Saya akan melawannya setiap hari dalam seminggu, tapi saya tidak mungkin menunda karier saya sehingga dia bisa melawan saya pada Juli nanti,” pungkas Magny.
Petarung UFC, Khamzat Chimaev. Foto: Instagram/@Khamzat Chimaev
Terlepas dari wacana kembalinya Khamzat Chimaev ke ajang UFC, sejauh ini rekor MMA profesionalnya adalah 9-0. Dirinya butuh 20 kemenangan tanpa kekalahan lagi untuk menyamai seorang Khabib Nurmagomedov.
ADVERTISEMENT
Khusus di ajang UFC, petarung 26 tahun itu sudah tiga kali berduel di atas octagon (sekali di kelas welter dan dua kali di kelas menengah).