UFC: Conor McGregor Diminta Bersabar, Tunggu Hasil Laga Khabib vs Gaethje

Konten dari Pengguna
4 Juni 2020 18:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Conor McGregor. (foto: instagram.com/TheNotoriousMMA)
zoom-in-whitePerbesar
Conor McGregor. (foto: instagram.com/TheNotoriousMMA)
ADVERTISEMENT
Presiden UFC, Dana White, tetap teguh pada pendiriannya soal permintaan dari Conor McGregor. White mau McGregor menunggu hasil pertarungan dari Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje.
ADVERTISEMENT
Mei lalu, pada UFC 249, Justin Gaethje secara mengejutkan berhasil mengalahkan Tony Ferguson via TKO di ronde kelima. Kemenangan tersebut membuat 'The Highlight' jadi pemegang sabuk interim dan berhak turun berlaga melawan Khabib untuk titel utama.
Setelah McGregor mengalahkan Donald Cerrone di UFC 246, banyak yang menunggu aksi dari 'The Notorious'. Dikutip dari MMANews, nama-nama seperti Jorge Masvidal dan Nate Diaz dirumorkan jadi calonnya, tapi White percaya bahwa 'The Notorious' lebih layak untuk jadi pesaing gelar utama.
"Saya pikir hal terbaik untuk McGregor, bagi saya, adalah menunggu laga Khabib-Gaethje selesai, lalu ia melawan pemenang laga tersebut," ujar White di podcast milik eks petinju Tony Bellew, Talk the Talk.
ADVERTISEMENT
"Bagi saya, itu langkah terbaik untuk McGregor. Tapi kalian semua tahu kalau dia mungkin mau bertarung lebih dulu dan kalau mau, kami bisa mencarikannya lawan. Jadi, saya pikir itu jadi langkah yang tepat," tambahnya.
Jikalau McGregor mau turun ke oktagon sebelum laga kejuaraan, lawannya belum diketahui. Meski Anderson Silva menantangnya untuk sebuah laga super, itu kurang realistis, demikian menurut BJPenn.com.
Petarung asal Irlandia tersebut juga sempat menantang Kamaru Usman. Meski begitu, satu laga lagi untuk menggenapkan triloginya melawan Nate Diaz atau laga lawan Tony Ferguson merupakan pilihan yang paling mungkin bagi petarung 31 tahun tersebut.