Tim Darurat Corona Dompu Jaga Perbatasan Bima dan Sumbawa

Konten Media Partner
6 April 2020 10:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim Gugus Tugas Siaga Darurat COVID-19 Dompu saat memeriksa di perbatasan Dompu-Dompu. Foto: Infocorona Dompu
zoom-in-whitePerbesar
Tim Gugus Tugas Siaga Darurat COVID-19 Dompu saat memeriksa di perbatasan Dompu-Dompu. Foto: Infocorona Dompu
ADVERTISEMENT
Info Dompu - Pemerintah Kabupaten Dompu, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mulai meningkatkan kewaspadaan untuk menangkal masuknya Virus Corona (COVID-19). Hal ini dibuktikan dengan telah diaktifkannya penjagaan di dua perbatasan yakni Kabupaten Bima dan Kabupaten Sumbawa.
ADVERTISEMENT
Ketua Tim Gugus Tugas Siaga Darurat COVID-19 Dompu, Jufri, mengaku sudah mengaktifkan penjagaan di perbatasan barat dengan Kabupaten Sumbawa dan di perbatasan timur dengan Kabupaten Bima.
“Kami membangun tenda dome dan menempatkan petugas jaga di daerah perbatasan ini. Tugas mereka memeriksa dan mengecek kesehatan setiap orang yang masuk dan keluar Dompu," jelasnya.
Tim siaga Corona di Perbatasan Bima-Dompu. Foto: Infocorona Dompu
Menurutnya, adapun tim atau personil yang disiagakan di perbatasan ini terdiri dari petugas dari Dinas Kesehatan, Kepolisian, TNI, Polisi Pamong Praja (POL PP) Dinas Perhubungan, BPBD dan Dinas Sosial.
“Masing-masing 14 personil tim COVID-19 yang kami siagakan di tiap perbatasan," terang Jufri.
Pria yang juga menjabat Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Dompu ini menuturkan, petugas-petugas tersebut hanya dibekali Alat Pelindung Diri (APD) dan perlatan sederhana saja berupa kaus tangan, masker dan alat pendeteksi suhu tubuh.
ADVERTISEMENT
“Petugas juga mendata siapa saja yang berkunjung ke Dompu atau warga Dompu yang hendak keluar daerah maupun yang kembali dari luar daerah,” paparnya.
-
Ardyan