Bupati Kobar Pimpin Apel Siaga Karthutla

Konten Media Partner
27 Agustus 2020 15:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Kobar Pimpin Apel Siaga Karhutla, Kamis (27/8) Foto. Joko Hardyono/InfoPBUN
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Kobar Pimpin Apel Siaga Karhutla, Kamis (27/8) Foto. Joko Hardyono/InfoPBUN
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
InfoPBUN, KOTAWARINGINBARAT -Bupati Kotawaringin Barat, Nurhidayah mengingatkan semua pihak untuk bersiaga menghadapai kebakaran hutan dan lahan. Apalagi kebakaran hutan dan lahan seperti menjadi agenda tahunan bagi Kotawaringin Barat.
ADVERTISEMENT
Bupati perempuan pertama di Kalimantan Tengah ini menegaskan bahwa upaya pencegahan karhutla merupakan tanggung jawab bersama serta komitmen dari semua pihak.
"Dengan pelaksanaan apel siaga kebakaran hutan dan lahan kali ini, diharapkan telah disusun strategi penangan yang mencakup kekuatan personil dan kelengkapan sarana dan prasarana pendukung dalam penanggulangan sehingga siap ketika musim kemarau tiba," ujar Nurhidayah.
Selanjutnya Nurhidayah, juga mengingatkan terkait edukasi penyuluhan dan penegakan hukum, serta upaya-upaya dalam mengatasi kasus kebakaran hutan dan lahan, yang meruipakan langkah preventif harus dilakukan secara simultan.
"Pada tahun 2019 kejadian kebakaran hutan dan lahan saja mencapai 182 kejadian, mudah-mudahan 2020 bisa dilakukan antisipasi sedini mungkin," lanjutnya.
Bupati Kobar, Nurhidayah memimpin Apel Siaga Karhutla di Sport Center yang melibatkan gabungan TNI, Polri, Manggala Agni, Tagana, BPBD, PMI dan relawan.
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan ini Nurhidayah juga meminta kepada petugas pengendalian kebakaran hutan dan lahan untuk dengan siaga melakukan pengecekan kondisi dan kemampuna, logistik hingga data informasi dari masyarakat Desa atau Kelurahan.