news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

DPC Wanita Islam Arsel Bagikan Bubur Asyura untuk Anak Yatim

Konten Media Partner
19 Agustus 2021 17:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DPC Wanita Islam Arsel bersama Paud Star Kidz menyerahkan sembako dan bubur asyura kepada anak yatim. Novitasari/InfoPBUN
zoom-in-whitePerbesar
DPC Wanita Islam Arsel bersama Paud Star Kidz menyerahkan sembako dan bubur asyura kepada anak yatim. Novitasari/InfoPBUN
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, KOTAWARINGIN BARAT - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Wanita Islam Kecamatan Arut Selatan (Arsel) bersama Paud Star Kidz melakukan kegiatan berbagi bubur asyura kepada anak Yatim dalam peringatan 10 Muharram 1443 H, Kamis (19/8) di Sekretariat DPC Wanita Islam Kecamatan Arsel, Jalan Natai Arahan, Palingkau, Kelurahan Baru, Pangkalan Bun.
ADVERTISEMENT
Ketua DPC Wanita Islam Kecamatan Arsel, Sri Wahyuni Ramlan menyampaikan, tradisi 10 Muharram 1443 H ini untuk menggugah para Wanita Islam Kecamatan Arsel untuk selalu menyisihkan rezekinya untuk kaum duafa, terlebih saat pandemi Covid-19 saat ini.
"Walaupun sebenarnya berbagi tidak hanya pada 10 Muharram saja, tetapi juga hari-hari yang lainnya tetap berbagi sesama," ujar Sri kepada InfoPBUN.
Selain kegiatan arisan, DPC Wanita Islam Kecamatan Arsel juga melakukan pengajian online yang diikuti oleh seluruh anggotanya. Setiap hari membaca 2 juz Al-Quran sebanyak 15 anggota secara bergiliran menyetor ke grup.
"Sehingga setiap tanggal 17 tiap bulan kita khatam Al-Quran bersama. Jadi setiap bulan kita bisa dua kali khatam karena ada dua grup," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Kepala Sekolah Paud Star Kidz, Yuli Astuti Ani menyampaikan, Paud Star Kidz merupakan Sekretariat dari DPC Wanita Islam Kecamatan Arsel, sehingga kegiatan ini juga melibatkan wali murid turut serta dalam berbagi kepada anak yatim.
"Sumbangan juga ada dari wali murid berupa sembako dan snack, serta bubur asyura yang kita bagikan kepada anak yatim. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat dan membawa berkah bagi kita semua," pungkasnya.