news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

H-1 Bupati Kobar Monitoring Harga Pasar

Konten Media Partner
4 Juni 2019 17:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Kobar Hj Nurhidayah (baju kuning) saat meninjau harga pasar. (Foto: Prokom Kobar)
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Kobar Hj Nurhidayah (baju kuning) saat meninjau harga pasar. (Foto: Prokom Kobar)
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, KOTAWARINGIN BARAT - Sehari sebelum hari raya Idul Fitri, Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj Nurhidayah melaksanakan monitoring harga pasar sebelum lebaran. Ada dua titik yang dikunjungi oleh Bupati yang didampingi oleh kepala Disperindagkop dan UKM serta Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan pada Selasa (4/6).
ADVERTISEMENT
Lokasi pasar yang pertama dikunjungi ialah pasar Tembaga Indah, Kelurahan Baru, selanjutnya rombongan bergeser ke pasar Indra Sari, Kelurahan Baru. Nurhidayah berkeliling dan berbincang dengan para pengunjung pasar, baik itu para pedagang maupun para pembeli.
Dari hasil peninjauan dibeberapa titik, Nurhidayah menyampaikan jika stok barang kebutuhan pokok lebaran seperti daging dan ayam masih aman dengan harga normal. "Komoditas lainnya seperti bawang dan cabe alhamdulilah harga nya stabil," ujar Nurhidayah.
Nurhidayah menyampaikan, jika daya beli masyarakat cukup bagus, hal ini dibuktikan dengan kondisi pasar yang ada penuh dengan masyarakat yang melakukan transaksi jual beli. "Harapannya kegiatannya hari ini melaksanakan monitoring ke beberapa titik pasar membawa dampak positif terhadap terjaganya stabilitas harga di pasaran, khususnya barang-barang kebutuhan pokok untuk lebaran," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu kepala Dinas Perindagkop dan UKM Muhammad Yadi mengatakan jika instansi yang dipimpinnya telah melaksanakan kegiatan pasar murah. Dalam dua hari terakhir ini pihaknya telah menggelar pasar murah dengan komoditas daging ayam ras, tepatnya di lapangan tugu, Kelurahan Raja. Tidak hanya itu sebelumnya pihaknya juga menggelar pasar murah paket sembako di 3 kecamatan, Kecamatan Arut Selatan, Pangkalan Lada dan Pangkalan Banteng.
"Tujuan utama dari pelaksanaan kegiatan tersebut adalah untuk menjaga stabilitas harga , khususnya kebutuhan pokok untuk lebaran," pungkasnya. (Joko Hardyono)