Ribuan Siswa MAN Kotim Antusias Ikuti Sosilisasi 4 Pilar Kebangsaan

Konten Media Partner
13 Desember 2021 12:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggota DPD/MPR RI asal Kalimantan Tengah, H Muhammad Rakhman saat menyampaikan sosialisasi empat pilar dihadapan ribuan siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kotim. Foto: Lukman Hakim/InfoPBUN
zoom-in-whitePerbesar
Anggota DPD/MPR RI asal Kalimantan Tengah, H Muhammad Rakhman saat menyampaikan sosialisasi empat pilar dihadapan ribuan siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kotim. Foto: Lukman Hakim/InfoPBUN
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, KOTAWARINGIN TIMUR - Sebanyak 1.200 siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kotawaringin Timur (Kotim) mengikuti Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan yang dilaksanakan oleh Anggota DPD/MPR RI utusan Kalimantan Tengah, H Muhammad Rakhman, Senin (13/12/2021).
ADVERTISEMENT
Diadakannya sosialisasi ini bertujuan agar para siswa dapat menanamkan rasa cinta NKRI sejak dini, sehingga diharapkan generasi penerus bangsa memiliki jiwa yang Pancasilais dan menghargai Kebhinekaan, seperti yang diamanatkan Undang-Undang Dasar 1945.
Dalam kegiatan tersebut hadir pula Kepala MAN Kotim Muhammad Rosidi, Anggota DPRD Kalteng Fraksi Gerindra H Jainuddin Karim, serta dewan guru setempat. Empat pilar kebangsaan ini dirangkai dengan ceramah agama yang disampaikan oleh ustaz kondang asal Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan, sekaligus Pengasuh Majelis Ta'lim Sabilul Anwar Kalua, Muhammad Yanor.
Pada kesempatan ini juga, Muhammad Rakhman berkesempatan membagikan ribuan buku empat pilar kepada masing-masing peserta untuk bekal menambah pengetahuan dan wawasan kebangsaan.
Ribuan buku empat pilar kebangsaan dibagikan Senator Kalteng ini kepada seluruh peserta yang hadir. Dalam acara ini juga Muhammad Rakhman membagikan puluhan souvenir kepada para pelajar yang berhasil menjawab kuis. Foto: Lukman Hakim/InfoPBUN
"Indonesia ini memiliki beragam suku dan agama. Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhineka Tunggal Ika, semua ini pondasi bangsa yang perlu disampaikan kepada generasi muda kita, supaya mereka memiliki rasa cinta tanah air," ungkap Muhammad Rakhman.
ADVERTISEMENT
Senator Kalteng ini menjelaskan, pelajar sebagai calon pemimpin di masa yang akan datang penting memahami pilar kebangsaan guna pendidikan karakter ke depannya.
"Dengan memahami empat pilar, para pelajar ini secara otomatis akan mengerti akan pentingnya toleransi baik di lingkungan sekolah, keluarga, maupun di masyarakat," jelasnya.
Sementara itu, Kepala MAN Kotim, Muhammad Rosidi menyambut positif kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan oleh Anggota DPD RI asal Kalteng.
"Alhamdulillah ini pertama kali kegiatan sosialisasi yang disampaikan oleh Muhammad Rakhman selaku perwakilan DPD RI Kalteng. Ini sebuah terobosan yang baik, jadi anak-anak dapat pengetahuan tentang UUD 1945, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI," tuturnya.
Rosidi berharap materi yang disampaikan menjadi bekal siswa dalam bermasyarakat, serta mampu mengimpelentasikan nilai-nilai toleransi di kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
"Seperti yang disampaikan tadi bagaimana kita sama-sama menjaga keutuhan bangsa, salah satunya melalui sikap toleransi antar sesama," pungkas dia.