Sinergi Tangani COVID-19, Kadin Silaturahmi ke Polda Kalteng

Konten Media Partner
27 Juli 2021 21:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kadin Kalteng silaturahmi ke Polda Kalteng. Foto: Kadin Kalteng
zoom-in-whitePerbesar
Kadin Kalteng silaturahmi ke Polda Kalteng. Foto: Kadin Kalteng
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, PALANGKA RAYA - Pengurus Kamar Dadang dan Industri (Kadin) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), gelar pertemuan dengan Kapolda Kalteng, Selasa sore (27/7). Pertemuan dilaksanakan dalam rangka silaturahmi dan sinergi dalam percepatan penanganan Covid-19.
ADVERTISEMENT
Pada pertemuan tersebut, Kapolda Kalteng juga mengajak pengurus Kadin Kalteng untuk melihat langsung Dapur Lapangan Polda Kalteng yang diperuntukan membantu masyarakat yang melaksanakan isolasi mandiri.
Ketua Umum Kadin Kalteng Rahmat Nasution Hamka (RNH) mengatakan, sesuai instruksi Ketua Umum Kadin Indonesia dan sesuai arahan petunjuk Gubenur Kalteng H Sugianto Sabran selaku Ketua Dewan Penasehat Kadin, agar dunia usaha khususnya yang berbasis core bisnisnya wilayah kalteng dapat berpartisipasi aktif dalam penanganan Covid-19 dan ikut turun membantu pemerintah dan aparat dalam rangka percepatan vaksinasi.
"Maka, hari ini kita dari Kadin Kalteng silaturahmi dan koordinasi dengan Pak Kapolda Kalteng untuk percepatan penanganan Covid-19. Ini sebagai komitmen Kadin dalam rangka membantu pemerintah dan aparat dalam penanganan Covid-19 dan percepatan vaksinasi," ujar Rahmat.
ADVERTISEMENT
Rahmat meneruskan, Kadin yang didalamnya banyak tergabung pengusaha akan terus berupaya membantu pemerintah dalam percepatan penanganam Covid-19. "Selain melaksanakan vaksinasi, Kadin juga membantu dalam menyedikan kebutuhan medis, baik oksigen, regulator dan peralatan lainnya," kata Rahmat.
Mantan Anggota DPR RI ini juga mengapresiasi adanya Dapur Lapangan Polda Kalteng untuk membantu masyarakat yang sedang menjalani isolasi mandiri. "Kita sangat mengapresiasi adanya Dapur Lapangan Polda Kalteng ini dan melalui Kadin Kalteng, kita akan mengkoodinir para pengusaha dan asosiasi untuk membantu kebutuhan Dapur Lapangan Polda Kalteng ini agar pelayanannya bisa lebih maksimal," tegasnya.
Sementara itu, Kapolda Kalteng Irjend Pol Dedi Prasetyo mengatakan, Dapur Lapangan yang dibuat oleh Polda Kalteng bertujuan untuk membantu masyarakat yang melakukan isolasi mandiri maupun masyarakat yg terkena musibah/bencana.
ADVERTISEMENT
"Dapur Lapangan ini menurut memproduksi 250-500 paket makanan setiap harinya. Dan akan diberikan kepada masyarakat setiap hari," pungkasnya.
Hadir juga dalam pertemuan tersebut Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Ida Oetari Poernamasari, Wakil Ketua Umum Kadin Kalteng Alfian Batnakanti dan Frans serta Direktur Eksekutif Kadin Kalteng Rusdi. Baik Kapolda maupun Ketum Kadin Kalteng mengajak masyarakat untuk selalau taat dan disiplin terhadap prokes Covid-19.