Wabup Ahmadi Berikan Semangat kepada Watimin Pejalan Kaki Keliling Indonesia

Konten Media Partner
12 Oktober 2020 16:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Bupati Kotawaringin Barat Ahmadi Riansyah saat bertemu Watimin. Dok. Prokom Kobar
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Bupati Kotawaringin Barat Ahmadi Riansyah saat bertemu Watimin. Dok. Prokom Kobar
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, KOTAWARINGIN BARAT - Disela perjalanannya untuk menghadiri kegiatan kedinasan ke desa Pangkalan Dewa, Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Ahmadi Riansyah singgah untuk berbincang dengan Watimin, seorang pejalan kaki keliling Indonesia, Senin (12/10).
ADVERTISEMENT
Pemuda 36 tahun asal Cilacap, Jawa Tengah ini sedang melaksanakan misi keliling Indonesia dengan berjalan kaki untuk menyebarkan semangat cinta terhadap Pancasila dan NKRI.
Berbincang dengan Ahmadi Riansyah, Watimin mengaku memulai perjalanannya sejak 9 Desember 2017, dan sudah 4 hari ini berada di wilayah Kobar.
Dengan menggendong tas dan umbul-umbul khas merah-putih diikat menggunakan tali pada bambu, Watimin mengaku sedang melanjutkan perjalanan menuju Kotawaringin Timur, untuk selanjutnya menuju Palangka Raya.
Ahmadi Riansyah merasa salut dan bangga atas misi yang dijalankan oleh Watimin. "Semoga semangat Watimin juga memotivasi kita semua untuk terus menjaga NKRI dan mencintai Pancasila," ujar Ahmadi.
Ahmadi juga berpesan kepada Watimin untuk tetap semangat dalam menjalankan misinya dan memotivasi masyarakat Indonesia.
ADVERTISEMENT
Watimin juga mengaku terkesan selama di Kobar, dirinya mendapat support dari masyarakat Kobar dan terus menyemangatinya.
"Jaga kesehatan, hati-hati di jalan dan salam untuk Bupatinya, semoga misi mas keliling Indonesia segera tuntas dan tercapai," pesan Ahmadi kepada Watimin.