IZI Kaltara Santuni Wisudawan-Wisudawati Tahfidz SMA Negeri 2 Tarakan

Inisiatif Zakat Indonesia IZI
Official IZI News - Mitranya Kumparan
Konten dari Pengguna
21 Oktober 2022 9:19 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inisiatif Zakat Indonesia IZI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
IZI Kaltara Santuni Wisudawan-Wisudawati Tahfidz SMA Negeri 2 Tarakan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
KALIMANTAN UTARA - Tarakan (20/10/2022), Laznas Inisiatif Zakat Indonesia perwakilan Kalimantan Utara menghadiri agenda Wisuda Tahfidz Qur’an Juz 30 Rohis SMA Negeri 2 Tarakan di Masjid Baitul Izzah Islamic Center dan dirangkaikan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
ADVERTISEMENT
Dalam kegiatan ini wisudawan-wisudawati sebanyak 16 siswa yang telah melalui serangkaian tes beberapa hari sebelumnya dan telah dinyatakan lulus.
Acara yang berlangsung dari pagi hingga menjelang waktu Dzuhur berlangsung dengan lancar.
Hal ini dilihat dari antusiasnya para wisudawan dan juga para hadirin yang terdiri dari siswa-siswi di SMA Negeri 2 Tarakan berjumlah lebih dari 900 siswa.
Bapak Effendhi Djuprianto selaku Wakil Wali Kota Tarakan dalam kata sambutannya mengapresiasi dan menyampaikan harapannya kepada seluruh wisudawan-wisudawati.
"Jaga dan tingkatkan hapalannya, serta manfaatkan ilmunya bagi masyarakat, bangsa dan negara." ujar Bapak Effendhi Djuprianto.
Laznas Inisiatif Zakat Indonesia Perwakilan Kalimantan Utara juga ambil andil dalam kesuksesan kegiatan ini dengan memberikan bantuan pendidikan kepada seluruh wisudawan-wisudawati Tahfidz Juz 30 ini. Hal ini diharapkan dapat membuat anak-anak lebih semangat dalam menambah hafalannya.
ADVERTISEMENT