Menghitung Hari Untuk Melahirkan, IZI Kaltim Ringankan Biaya Persalinan Hanissa

Inisiatif Zakat Indonesia IZI
Official IZI News - Mitranya Kumparan
Konten dari Pengguna
5 Juli 2021 16:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inisiatif Zakat Indonesia IZI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Menghitung Hari Untuk Melahirkan, IZI Kaltim Ringankan Biaya Persalinan Hanissa
zoom-in-whitePerbesar
Menghitung Hari Untuk Melahirkan, IZI Kaltim Ringankan Biaya Persalinan Hanissa
ADVERTISEMENT
KALIMANTAN TIMUR - Tim IZI Kaltim menyalurkan bantuan biaya persalinan pada Kamis (07/02/2021) kepada Ibu Hanissa yang tinggal menghitung beberapa hari lagi sementara ekonomi Pak Wendy suaminya sebagai buruh serabutan asal Samboja yang terdampak Covid-19.
ADVERTISEMENT
Pak Wendy, kadang bekerja sebagai kuli bangunan, kadang juga merintis rumput di kebun tetangga, Ia mengeluhkan kian tidak mendapatkan panggilan kerja, sangat minim sekali pemasukan Wendy dan Ibu Hanissa di masa pandemi ini.
Hal ini tidak seimbang dengan pengeluaran yang semakin lama semakin besar, ada saja pengeluaran-pengeluaran yang tak terduga yang membuat Pak Wendy bingung untuk mencukupinya. Bahkan untuk memenuhi kebutuhan makannya, sering mencari daun atau ikan di luar, karena jarang mendapat panggilan kerja.
Ibu Hanissa usia kandungannya tinggal menghitung hari lagi. Pak Wendy tidak memiliki BPJS Kesehatan sehingga biaya persalinan pasti akan ditanggung sendiri ditambah keperluan bayi setelah melahirkan.
Kondisi ini membuat tetangga Wendy melapor ke Tim Mulia Inisiatif IZI Kaltim untuk meminta bantuan biaya pembayaran persalinan Istri Pak Wendy.
ADVERTISEMENT
Tim IZI Kaltim hadir memproses dan lalu menyalurkan bantuan tunai kepada Ibu Hanissa untuk bantuan biaya persalinan.
Wendy mengucapkan rasa syukur, atas bantuan Biaya Persalinan yang telah diberikan IZI “Alhamdulillah, terima kasih banyak kepada IZI Kaltim dan para donatur, saya bersyukur sekali telah dibantu, semoga Allah balas dengan banyak kebaikan, Aamiin.” ungkap Wendy
“Sebagai lembaga yang sudah disertifikasi nasional dalam bidang zakat, infaq dan shodaqoh, IZI tetap memprioritaskan para dhuafa yang membutuhkan dan IZI memastikan bantuan sampai ke tangan yang tepat,” sebut Lucky salah satu tim IZI Kaltim.
Mari bantu orang-orang seperti Ibu Hanissa, kunjungi https://zakatpedia.com/