Tim IZI mengevakuasi salah satu personil Seventeen; korban Tsunami Selat Sunda di Banten.

Inisiatif Zakat Indonesia IZI
Official IZI News - Mitranya Kumparan
Konten dari Pengguna
24 Desember 2018 13:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inisiatif Zakat Indonesia IZI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tim IZI mengevakuasi salah satu personil Seventeen; korban Tsunami Selat Sunda di Banten.
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Duka kembali menyelimuti Indonesia, bencana Tsunami terjadi tepatnya di bagian selat sunda (22/12/18). Tim IZI Banten langsung mendapatkan telefon dari manager YBM PLN wilayah Tangerang banten, yang menginfokan bahwa telah terjadi tsunami di pandeglang , Banten. Saat bersamaan pegawai PLN sedang mengadakan gathering karyawan dengan mengundang salah satu tim group musik Nasional Seventeen.
ADVERTISEMENT
Tim IZI Banten dengan sigap bergegas turun lapangan, 5 armada mobil diturunkan diantaranya 2 mobil Latahzan (mobil jenazah IZI) dan 2 mobil ambulance serta 1 mobil yang membawa tim medis.
Tim IZI mengevakuasi salah satu personil Seventeen; korban Tsunami Selat Sunda di Banten. (1)
zoom-in-whitePerbesar
Perjalanan menuju lokasi sangat macet dikarenakan banyak penduduk lokal tanjung lesung dan sekitarnya yang hendak mengungsi ke kota pandeglang. Tim di fokuskan pada titik Tanjung Lesung yang saat itu infonya titik terparah yakni tempat kegiatan gathering PLN tersebut.
"Dalam proses evakuasi dari lokasi kejadian sudah teridentifikasi 30 jenazah dan 1 jenazah yang belum terindentifikasi. Dengan keadaan cuaca yang sedang di guyur hujan proses evakuasi dan identifikasi para jenazah diminta untuk di hentikan sejenak dikarenakan terdengar suara sirine peringatan tsunami dan info bahwa air naik kembali sekitar pukul 12.30 WIB (23/12)."Pradaya selaku Kepala Cabang IZI Banten menjelaskan.
ADVERTISEMENT
Semua tim bergerak naik ke dataran lebih tinggi untuk menghindari hal yang tidak di inginkan. Beberapa menit kemudian dinformasikan sudah dapat kembali turun dan melanjutkan kegiatan, segera tim kembali pada titik lokasi identifikasi.
Para korban yang di bawa langsung oleh mobil Latahzan (Mobil jenazah IZI) salah satunya terdapat jenazah personil group musik Seventeen yakni Herman seventeen sang gitaris.
Tim IZI mengevakuasi salah satu personil Seventeen; korban Tsunami Selat Sunda di Banten. (2)
zoom-in-whitePerbesar
Dengan kondisi yang semakin gelap dan minimnya penerangan tim berkoordinasi dengan tim BNPB untuk segera membawa korban luka – luka ke puskesmas terdekat di Panimbang dan Cigeulis.
Pantauan langsung tim sampai tanggal 24/12 bahwa di pandeglang sendiri terdapat korban Meninggal Dunia : 207 orang. Korban Luka-luka : 755 orang , korba Hilang : 7 orang, yang mengungsi : 11.453 org.
ADVERTISEMENT
Untuk kebutuhan mendesak saat ini diantaranya adalah Evakuasi Korban, Logistik bahan makanan, Selimut, Supply genset. Kegiatan tim IZI akan terus berlangsung yang di utamakan untuk evakuasi korban, Menerjunkan tim medis, mengunjungi serta memberikan bantuan logistik ke posko pengungsian