3 Rekomendasi Air Purifier untuk Lawan Virus

Inspirasi Kata
Menyajikan artikel berisi kata-kata, kutipan, dan kalimat yang menginspirasi pembaca.
Konten dari Pengguna
13 April 2022 15:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inspirasi Kata tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto dekorasi meja dan sofa. Foto: Pexels/Designecologist.
zoom-in-whitePerbesar
Foto dekorasi meja dan sofa. Foto: Pexels/Designecologist.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sekarang ini, kesehatan pastinya sudah menjadi prioritas nomor satu bagi kamu dan keluargamu bukan? Kalau benar begitu, pastikan kamu menyimak rekomendasi air purifier di bawah ini ya!
ADVERTISEMENT
Air purifier berfungsi untuk membersihkan udara dalam suatu ruangan, dan dengan maraknya virus belakangan ini, salah satu prioritas yang sangat penting untuk dilakukan adalah memastikan bahwa udara yang kita hirup adalah udara sehat.
Cara bekerja air purifier cukup sederhana untuk dipahami; saat dinyalakan, kipas akan menyedot udara kotor kedalam air purifier untuk dibersihkan melalui filter, dan udara yang kembali dikeluarkan dari air purifier tersebut adalah udara yang sudah bersih dan aman untuk dihirup.
Seperti dikutip dalam buku Sebuah Pelajaran tentang Berhemat yang ditulis oleh Samuel Smiles, udara di mana sejumlah orang tinggal bersama pasti akan terkontaminasi dan wajib untuk memiliki perputaran udara yang bersih, karena udara bersih itu bahkan lebih penting jika dibandingkan dengan kekurangan makanan.
ADVERTISEMENT

Rekomendasi air purifier untuk melawan virus

Berikut adalah rekomendasi air purifier yang ampuh untuk melindungi kamu dan keluargamu dari virus:

1. Xiaomi Mi Air Purifier 3H

Foto Mi Air Purifier 3H. Foto: website mi.com.
Rekomendasi air purifier yang pertama ini adalah salah satu air purifier hepa terbaik, namun lebih cocok untuk yang memiliki budget lebih tinggi karena air purifier ini dilengkapi oleh fitur teknologi AI atau smart technology yang dapat dihubungkan ke smartphone.
Tidak lupa juga designnya yang simple dan minimalis akan cocok untuk mempercantik penampilan rumahmu.

2. Baseus Car Air Purifier

Foto Baseus Car Air Purifier. Foto: baseus.com.
Rekomendasi air purifer yang kedua diperuntukkan untuk digunakan di dalam mobil. Tidak hanya rumah saja yang udaranya perlu dibersihkan, namun di dalam mobil pun udara yang bersih juga dibutuhkan.
Air purifier portable ini memiliki fitur humidifikasi yang akan memastikan udara di dalam mobil tetap lembap dan terjaga dengan baik.
ADVERTISEMENT

3. Nobico Micro-ecological Air Purifier

Foto Nobico Micro-ecological Air Purifier. Foto: aliexpress.com.
Rekomendasi air purifier yang ketiga ini multifungsi, bisa menjadi dekorasi ruangan yang cantik serta dapat digunakan untuk menyebarkan wangi essential oil ke seluruh ruangan.
Selain berfungsi sebagai air purifier, bagian atas dari air purifier portable ini dapat digunakan untuk menaruh tanaman hias. Air purifier portable ini juga memiliki tempat untuk meneteskan essential oil sesuai pilihan kamu.
Demikianlah 3 rekomendasi air purifier portable yang ampuh untuk melawan virus dan menjaga kesehatan sekeluarga. Dengan berbagai pilihan ukuran dan variasinya, pastikan kamu memilih yang sesuai kebutuhan dan sesuai budget ya, moms. Sehat selalu! (Michelle)