Peran Mahasiswa PMM 8 UMM Dalam Proses Belajar Mengajar Di Madrasah

izzakholili99
Mahasiswi 17
Konten dari Pengguna
5 Oktober 2020 5:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari izzakholili99 tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Mahasiswa UMM memberikan sedikit ilmu pengetahuan berupa kesehatan, Bahasa Inggris dan Arab, Matematika dan motivasi belajar kepada para santri Madrasah Al Hijrah.
Madrasah Al Hijrah di Dusun Pandian Desa Dharma Tanjung
Dusun Pandian - Madrasah Al Hijrah adalah sebuah taman pendidikan yang berada disebuah rumah milik warga di Dusun Pandian Desa Dharma Tanjung bernama Novita Sari. Ilmu Pelajaran yang diajarkan di Madrasah Al Hijrah tidak hanya ilmu agama saja melainkan ilmu tambahan lain seperti bahasa Inggris & Arab dan Matematika. Sang pemilik Madrasah Al Hijrah memiliki visi bahwa para santrinya harus berwawasan luas sehingga dalam mata pelajaran tidak hanya ilmu agama seperti madrasah pada umumnya melainkan ditambah beberapa ilmu pengetahuan umum seperti Bahasa Inggris, Bahasa Arab, dan Matematika.
ADVERTISEMENT
Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) kelompok 8 gelombang 9 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) membantu menjalankan visi tersebut dengan Program Semangat Belajar Bersama (PSSB) yaitu memberikan ilmu dengan mengajar kepada santri-santri. Ilmu yang diajarkan berupa ilmu mengenai pentingnya kesehatan, Bahasa Inggris & Arab, Matematika, serta motivasi belajar kepada santri-santri guna menambah semangat belajar dan meraih cita-cita yang diinginkan.
Program Semangat Belajar Bersama
“ Saya sangat berterima kasih kepada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang telah membantu dengan memberikan ilmu kepada anak-anak. Saya harap dengan ini anak-anak bisa memiliki wawasan luas dan semangat dalam belajar”. Ujar Novi, selaku pemilik Madrasah.
Kegiatan yang dilakukan berjalan dengan lancar dan mendapat respon yang baik dari para santri-santri Madrasah Al Hijrah. Mahasiswa PMM 8 UMM menggunakan beberapa metode berupa video edukasi, quiz, dan games agar belajar lebih menyenangkan dan menambah semangat belajar sehingga tidak membuat para santri jenuh saat pelajaran berlangsung.
ADVERTISEMENT