3 Suku Anak Dalam Jambi yang Kabur dari Sel Polres Manfaatkan Momen Kunjungan

Konten Media Partner
4 Januari 2022 10:59 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepala Polres Sarolangun, AKBP Sugeng Wahyudiono berbicara di hadapan awak media. (Foto: Jambikita)
zoom-in-whitePerbesar
Kepala Polres Sarolangun, AKBP Sugeng Wahyudiono berbicara di hadapan awak media. (Foto: Jambikita)
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Sebanyak 3 orang suku anak dalam yang kabur dari sel tahanan Polres Sarolangun, (31/12), ternyata memanfaatkan momen kunjungan.
ADVERTISEMENT
Kepala Polres Sarolangun, AKBP Sugeng Wahyudiono mengatakan 3 tersangka penembakan satpam itu, tidak merusak atau menjebol sel tahanan khusus. Sebelumny, mereka hendak dikunjungi temenggung. Ketika polisi lengah, mereka memanfaatkannya untuk kabur dari Mapolres Sarolangun.
"Pada saat itu anggota yang mengeluarkan dia dari ruang tahanan kurang memperhatikan secara jeli, keberadaan dan pergerakan dari tiga orang ini, sehingga bisa melarikan Kepala Polres Sarolangun, AKBP Sugeng Wahyudiono, Selasa (4/1).
Setelah diketahui 3 orang rimba kabur, Polres Sarolangun mengadakan rapat. Sugeng menginstruksikan anggotanya untuk mencari mereka. Lalu, 3 orang rimba ini ditemukan di sebuah pondok, Desa Bernai, Sarolangun.
Dengan adanya kejadian ini, sejumlah polisi diperiksa. Sebagian dari mereka sudah dimintai keterangan.
"Sudah kita lakukan sejak awal, pasca kejadian tersebut. Kepada propam polres, saya minta pemeriksaan pada pihak yang ada kaitan dengan kaburnya suku anak dalam," pungkasnya.
ADVERTISEMENT
(M Sobar Alfahri)