4 Suku Anak Dalam Jambi Putuskan Memeluk Agama Islam

Konten Media Partner
21 Januari 2022 21:26 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suku anak dalam memasuki agama islam. (Foto: Jambikita)
zoom-in-whitePerbesar
Suku anak dalam memasuki agama islam. (Foto: Jambikita)
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Sebanyak 4 orang suku anak dalam (SAD) di Desa Suka Jadi, Kecamatan Bathin VIII, Kabupaten Sarolangun, Jambi, memutuskan untuk masuk atau memeluk agama islam. Dua kalimat syahadat diucapkan mereka, yang dipimpin oleh Buya Atiq di masjid.
ADVERTISEMENT
Turut hadir Ketua Baznas Kabupaten Sarolangun M. Zaidan, Camat Bathin VIII Ario, Ketua PAC NU Kecamatan Bathin VIII Zainol, dan lainnya.
Camat Bathin VIII, Ario mengatakan orang rimba sekeluarga itu memasuki islam tanpa paksakan. Melainkan, atas kemauan sendiri.
Ia pun mengatakan setelah memeluk islam, nama mereka berubah. Dari Maharani menjadi Siti Maharani, lalu ada Jumiati Selamat, Riadi Jalil, dan Abdul Jalil.
" Alhamdulillah berjalan lancar, yang bersyahadat. Ada anak berusia 14 tahun, dan 2 anak yang belum baligh. Ayahnya sudah lebih dulu memeluk agama islam. Lalu disusul oleh anak dan istrinya hari ini," katanya, Jumat (21/1).
Setelah prosesi itu, kata Ario, Baznas Kabupaten Sarolangun dan Dinas Sosial Sarolangun memberikan santunan berupa alat dan perlengkapan untuk beribadah kepada orang rimba yang baru menjadi mualaf itu.
ADVERTISEMENT
"Kita berharap dengan pihak penyuluh serta para DAI dan masyarakat setempat untuk terus melakukan pembinaan," pungkasnya.
(M Sobar Alfahri)