Bupati Tanjab Barat Ikut Cari Bocah yang Tenggelam di Jambi

Konten Media Partner
16 Januari 2020 17:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Tanjab Barat, Safrial turun langsung ikut melakukan pencarian korban yang tenggelam. Foto: Bahara Jati
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Tanjab Barat, Safrial turun langsung ikut melakukan pencarian korban yang tenggelam. Foto: Bahara Jati
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Hari ketiga pencarian Zulfan Ansori (16), bocah yang tenggelam di perairan Sungai Pengabuan, Kuala Tungkal, Tanjung Jabung (Tanjab) Barat, Jambi, pada Selasa sore (14/01) lalu, masih berlanjut.
ADVERTISEMENT
Bahkan hari ini, Kamis (16/01), Bupati Tanjab Barat, Safrial turun langsung ikut melakukan pencarian korban di Water Front City (WFC) Kuala Tungkal.
Dengan didampingi Kepala BPBD, Kapolsek, Kasat Polairud Polres, Danposal Kuala Tungkal, Kadis Perhubungan dan anggota Basarnas melakukan penyisiran di aliran Sungai Pengabuan dengan menggunakan kapal cepat milik Basarnas.
Usai melakukan penyisiran, Bupati Safrial mengatakan di hari ketiga ini, dirinya membantu melakukan pencarian korban tenggelam. Selain itu, ia juga berpesan kepada pihak keluarga korban agar tabah.
“Mudah-mudahan pencarian ini, korban cepat ditemukan. Atas nama pribadi dan pemerintah daerah, kami mengucapkan berbela sungkawa,” ucap Safrial.
Kepada seluruh masyarakat Tanjung Jabung Barat, Bupati Safrial berpesan dan mengimbau agar tidak lagi melakukan aktivitas renang di perairan Sungai Pengabuan, khususnya di WFC Kuala Tungkal.
ADVERTISEMENT
"Kepada para orang tua, saya berpesan agar untuk mengawasi anak-anak mereka, agar tidak berenang lagi di sekitar WFC ini,” pesannya.
Sementara itu, sampai saat ini Zulfan Ansori, korban yang tenggelam belum berhasil ditemukan. Hingga kini juga, tim SAR gabungan masih melakukan proses pencarian korban.