news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ganggu Saat Beribadah, 132 Knalpot Racing di Jambi Dimusnahkan Polisi

Konten Media Partner
14 Maret 2022 20:48 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratusan knalpot dimusnahkan Polres Sarolangun. (Foto: Jambikita)
zoom-in-whitePerbesar
Ratusan knalpot dimusnahkan Polres Sarolangun. (Foto: Jambikita)
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Sebanyak 132 knalpot bising atau racing dimusnahkan Kepolisian Resort (Polres) Sarolangun, Jambi. Knalpot ini hasil penyitaan yang dilaksanakan selama 3 bulan terakhir.
ADVERTISEMENT
Pemusnahan ratusan knalpot dilakukan dengan cara digiling menggunakan alat berat. Kepala Polres Sarolangun AKBP Anggun Cahyono, ikut langsung dalam pemusnahan itu.
Cahyono mengatakan 137 knalpot ini beragam merek dan tipe. Ukurannya pun berbeda-beda.
"Knalpot brong yang kita musnahkan ini merupakan hasil tangkapan kendaraan roda 2 selama 3 bulan terakhir," ujarnya, Senin (14/3).
Masyarakat, kata Cahyono, terganggu dengan kebisingan knalpot racing ketika menjalankan ibadah. Karena itu pula, ratusan knalpot ini disita lalu dimusnahkan.
"Termasuk saat ibadah, masyarakat merasa terganggu dengan suara bising knalpot. Ditambah dengan kegiatan balap liar yang meresahkan pengguna jalan," pungkasnya.
(M Sobar Alfahri)