Gejala Demam, Seorang Penumpang Kapal Batam-Jambi Reaktif COVID-19

Konten Media Partner
11 Juli 2020 17:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang pria, penumpang asal Batam saat berlabuh di Pelabuhan Roro Kuala Tungkal, Tanjab Barat, Jambi diisolasi ke rumah sakit. Foto: Jambikita.id
zoom-in-whitePerbesar
Seorang pria, penumpang asal Batam saat berlabuh di Pelabuhan Roro Kuala Tungkal, Tanjab Barat, Jambi diisolasi ke rumah sakit. Foto: Jambikita.id
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Salah seorang penumpang Kapal KM Satria Pratama asal Batam, Kepulauan Riau (Kepri) yang berlabuh di Pelabuhan Roro Kuala Tungkal, Tanjung Jabung (Tanjab) Barat, Jambi saat ini tengah dirawat di Rumah Sakit Daud Arif Kuala Tungkal, Sabtu (11/7).
ADVERTISEMENT
Dari informasi yang berhasil dihimpun Jambikita.id, penumpang tersebut sesaat sampai di Pelabuhan Roro Kuala Tungkal mengeluh pusing, tak enak badan (demam), bahkan mengeluarkan darah dari hidung.
Melihat kondisi penumpang dengan gejala tersebut, Tim Medis setempat langsung mengevakuasi pria asal Batam ke Pusat Layanan Kesehatan Puskesmas Tungkal I. Namun, setelah dilakukan pemeriksaan, kemudian dirujuk ke rumah sakit setempat dan dilakukan rapid test COVID-19.
Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tanjab Barat, Taharuddin mengatakan Tim Gugus Tugas COVID-19 menemukan seorang penumpang yang diduga hasil rapid test-nya Reaktif virus Corona.
"Kita belum bisa menjelaskan lebih lanjut, sebab saat ini kita masih mencari informasi lebih dalam. Hasil rapid test, masih diduga reaktif virus. Kita masih ragu, ini saya cari informasi lebih dalam dulu," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ia juga menegaskan, bahwa selaku Jubir baru bisa memastikan jika nantinya di rapid kedua yang akan dilakukan tersebut dinyatakan reaktif rapidnya. Makanya dilakukan rapid kedua, untuk memastikananya.
"Hasil rapid test memang samar-samar, saat ini pihak rumah sakit hendak melakukan rapid test yang kedua untuk memastikan penumpang ini hasil rapid test-nya," ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo setempat mengaku semua akan di dalami lebih lanjut. Apakah penumpang itu, hanya transit ataukah memang tujuannya Tungkal atau Tanjab Barat, Jambi.
"Kita masih dalami, dia ini kemana tujuannya atau cuman singgah saja di pelabuhan," pungkasnya.