18 Persen Lagi Rampung, Tol Malang-Pandaan Segera Dioperasikan

JatimNow
Berani Realitas
Konten dari Pengguna
14 November 2018 12:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari JatimNow tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
18 Persen Lagi Rampung, Tol Malang-Pandaan Segera Dioperasikan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
ADVERTISEMENT
jatimnow.com - Pengelola Tol Malang-Pandaan, PT Jasamarga Pandaan Malang optimis akan segera membuka jalan tol sepanjang 38,48 kilometer pada triwulan pertama tahun 2019 mendatang, meski pengerjaannya belum sepenuhnya usai.
Direktur Utama (Dirut) PT Jasamarga Pandaan Malang (JPM) Agus Purnomo mengatakan, hingga saat ini proses pengerjaan konstruksi jalan Tol Malang-Pandaan (Mapan) telah mencapai 82 persen.
"Untuk seksi 1, 2, dan 3 sudah mencapai 82 persen. Memang kami kejar untuk operasional itu. Jadi nantinya dari Surabaya menuju Malang atau Batu bisa keluar di Singosari," ujar ditemui jatimnow.com, Rabu (14/11/2018),
Baca Juga:
Dengan demikian, ia mengklaim waktu tempuh Surabaya-Malang, maupun sebaliknya bila biasanya memerlukan waktu tempuh 3-4 jam perjalanan, kini hanya menjadi 1 jam saja.
ADVERTISEMENT
Menurutnya, Tol Mapan ini diprediksi akan membantu transportasi masyarakat meski bukan merupakan bagian dari proyek tol Trans Jawa.
Terlebih kala akhir pekan libur panjang, arus lalu lintas dari Pandaan, Kabupaten Pasuruan menuju Malang kerap mengalami kemacetan parah lantaran padatnya volume kendaraan.
Sebagai informasi, jalan Tol Mapan terdiri atas lima seksi, yakni seksi 1 di Pandaan-Purwodadi, seksi 2 di Purwodadi-Lawang, seksi 3 di Lawang-Singosari, seksi 4 di Singosari-Pakis, dan seksi 5 di Pakis-Malang. Nilai investasi dari jalan tol itu sendiri mencapai Rp 5,97 triliun.
Sebelumnya, Tol Mapan sudah digunakan secara fungsional pada saat libur Hari Raya Idul Fitri lalu.