Apple Akan Umumkan Jumlah Permintaan Penghapusan Aplikasi di App Store oleh Pemerintah

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
Konten dari Pengguna
27 Mei 2018 4:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apple Akan Umumkan Jumlah Permintaan Penghapusan Aplikasi di App Store oleh Pemerintah
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apple (Foto : Reuters)
Apple menerbitkan salah satu laporan transparansi biannualnya hari Sabtu (26/5), dan terlepas dari jumlah permintaan penghapusan sebagaimana biasa, Apple juga menyatakan akan mulai melaporkan permintaan pemerintah untuk menghapus aplikasi dari App Store.
ADVERTISEMENT
Permintaan ini berkaitan dengan dugaan pelanggaran hukum dan atau ketentuan lainnya, terang Apple.
Angka tersebut akan memberitahukan seberapa sering pemerintah mencoba memblok akses aplikasi tertentu, dan berapa banyak yang dikabulkan.
Google belum melaporkan angka demikian untuk Play Store. Menurut The Verge akan menarik jika mengetahui alasan sebuah aplikasi diminta dihapus dan aplikasi apa saja yang terdampak, namun Apple belum mengatakan akan menyebutkan nama aplikasi yang bersangkutan.
Untuk permintaan penghapusan tahun lalu, pemerintah seluruh dunia meminta informasi untuk 29.718 gawai. Data yang tersedia berasal dari 79 persen kasus yang ada.
Angka ini cukup menggembirakan, jika mengingat Apple memverifikasi setiap permintaan ini dari mata hukum dan memutuskan bahwa mayoritas permintaan sah di mata penegak hukum.
ADVERTISEMENT
Pemerintah Amerika juga meminta informasi untuk 3.358 akun Apple ID, dan 82 persen di antaranya dikabulkan oleh pihak Apple.