KPPU Jerman Minta Facebook Berhenti Kumpulkan Data Pengguna Tanpa Izin

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
Konten dari Pengguna
14 Januari 2019 8:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
KPPU Jerman Minta Facebook Berhenti Kumpulkan Data Pengguna Tanpa Izin
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Facebook (Foto : Reuters)
KPPU (FCO) Jerman berencana meminta Facebook berhenti mengumpulkan beberapa jenis data pengguna, demikian diberitakan harian lokal hari Minggu.
ADVERTISEMENT
FCO yang telah menginvestigasi Facebook sejak 2015, menemukan bahwa media sosial ini menyalahgunakan posisi dominannya di pasar untuk mengumpulkan data para pengguna tanpa sepengetahuan maupun izin yang bersangkutan.
Harian Bild am Sonntag menyebut FCO akan menyerahkan putusan mereka terkait langkah yang perlu diambil oleh Facebook dalam beberapa pekan mendatang.
Seorang juru bicara Facebook mengatakan pihaknya mempertanyakan hasil temuan FCO dan akan terus mempertahankan posisinya.
Investigasi ini menjadi sorotan banyak pihak setelah terjadinya kebocoran data puluhan juta pengguna Facebook, di samping pemanfaatan media sosial oleh kekuatan asing untuk mempengaruhi pemilu di Amerika.
FCO secara khusus menentang Facebook mengambil data para pengguna dari aplikasi pihak ketiga, termasuk dari Instagram dan WhatsApp serta dari situs luar atau pun video game, dan pelacakan orang-orang yang bukan pengguna Facebook.
ADVERTISEMENT