OJK Inggris : Uang Virtual Tidak Punya Nilai Intrinsik

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
Konten dari Pengguna
31 Juli 2019 19:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bitcoin (Foto: Reuters)
Masyarakat semestinya berhati-hati ketika menanamkan uangnya ke aset virtual yang belum diregulasi seperti bitcoin yang tidak punya nilai intrinsik dan lemah perlindungannya, kata OJK Inggris (FCA) hari Rabu yang diberitakan Reuters.
ADVERTISEMENT
FCA telah menerbitkan panduan final untuk membantu perusahaan di sektor tersebut memahami jika aktivitas aset virtualnya masuk dalam naungan aturan yang berlaku.
"Panduan ini akan menolong perusahaan lebih baik dalam memahami apakah mereka perlu mendapat izin dan apa saja yang wajib dilakukan untuk memastikan taat aturan," kata FCA yang dikutip Reuters.
Bitcoin dan sejenisnya tidak memilik aset atau jaminan yang menjadi dasarnya, berbeda misalnya dengan dolar atau rupiah yang dijamin oleh pemerintah yang menerbitkannya.