Startup Smartwatch India Cabut Gugatan ke Flipkart

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
Konten dari Pengguna
15 Juni 2019 18:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
GOQii (Foto: Reuters)
Flipkart, anak perusahaan Walmart telah menuntaskan perselisihan hukumnya dengan startup di India yang menuding kerugian yang dialaminya disebabkan produk mereka dijual sangat murah di situs peritel global tersebut.
ADVERTISEMENT
GOQii, penjual smartwatch jenis kesehatan, menggugat Flipkart bulan lalu di pengadilan Mumbai, dengan tuduhan gawainya dijual murah hingga 70% dari harga ritel, jauh di bawah kesepakatan bersama. Pengadilan Mumbai sebagai langkah awal, telah memerintahkan penghentian penjualan di Flipkart.
Dalam keterangan bersamanya hari Jumat, kedua perusahaan menyampaikan perselisihan telah diselesaikan dan gawai GOQii akan kembali dijual oleh Flipkart. Tidak disebutkan bagaimana kesepahaman berhasil dicapai.
Vishal Gondal, CEO dari GOQii mengatakan kepada Reuters bahwa pihaknya akan mencabut gugatan terhadap Flipkart.