Zuckerberg Kesulitan Menjawab Pertanyaan Siapa Pesaing Tunggal Facebook

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
Konten dari Pengguna
11 April 2018 8:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Zuckerberg Kesulitan Menjawab Pertanyaan Siapa Pesaing Tunggal Facebook
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Mark Zuckerberg (Foto : Getty Images)
Dalam kesaksiannya di hadapan parlemen Amerika, Mark Zuckerberg dipaksa mengakui apakah perusahaannya kini secara efektif adalah monopoli.
ADVERTISEMENT
Kekhawatiran tentang status monopoli Facebook menyeruak tahun lalu ketika muncul seruan untuk membubarkan perusahaan tersebut.
Senator Lindsey Graham yang pertama kali mengangkat isu monopoli, kemudian Senator Dan Sullivan menyinggung bahwa regulasi ‘bisa menyemen kekuatan yang dominan’ menyiratkan bahwa dalam kasus ini, Facebook merupakan kekuatan dominan tersebut.
“Siapakah pesaing terbesar anda?” tanya Graham kepada Zuckerberg yang dikutip Verge.
Sang CEO nampak kesulitan menjawab pertanyaan tersebut dan menyebut Google, Apple, Amazon dan Microsoft sebagai yang saling tumpang tindih dengan Facebook dalam cara yang berbeda.
“Jika saya membeli mobil Ford dan tidak bekerja dengan baik dan saya tidak menyukainya, saya bisa membeli Chevrolet. Seandainya saya kecewa dengan Facebook, apa produk ekivalen yang bisa saya pilih?” tanya Graham.
ADVERTISEMENT
Ketika Zuckerberg kembali mencoba memecah layanan Facebook ke dalam beberapa tipe, Graham menegaskan pertanyaannya.
“Saya tidak berbicara tentang kategori. Saya berbicara tentang persaingan riil yang anda hadapi. Perusahaan mobil menghadapi banyak persaingan. Jika mereka membuat mobil yang cacat, kemudian tersiar kabarnya ke luar, orang-orang akan berhenti membeli mobil tersebut dan beralih ke yang lain. Apakah ada alternatif Facebook di sektor swasta?”
Zuckerberg berusaha memberikan jawaban lebih panjang tentang bagaimana ‘rata-rata penduduk Amerika menggunakan delapan aplikasi berbeda’ untuk terhubung dengan temannya, berupaya mencitrakan Facebook hanya semata satu dari sekian banyak aplikasi.
Tidak lama, Graham memotong dan bertanya apakah Zuckerberg berpikir Facebook adalah monopoli.
“Saya tidak merasa demikian,” jawab Zuckerberg yang disambut tawa seisi ruangan.
ADVERTISEMENT