7 Rekomendasi Tempat Wisata di Melaka yang Instagramable

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
10 Agustus 2022 15:52 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
7 Rekomendasi Tempat Wisata di Melaka yang Instagramable, foto:google street view Melaka
zoom-in-whitePerbesar
7 Rekomendasi Tempat Wisata di Melaka yang Instagramable, foto:google street view Melaka
ADVERTISEMENT
Kota Melaka atau Kota Malaka atau Melaka Bandaraya Bersejarah, adalah ibu kota negara bagian Melaka di Malaysia. Di kota ini terdapat banyak wisata yang instagramable. Berikut ini adalah 7 rekomendasi tempat wisata di Melaka yang Instagramable.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Melaka River Sebagai Destinasi Utama Di Melaka Malaysia, Mochammad Fahmi Fr. (2018:19) Melaka World Heritage City, adalah nama yang di sematkan UNESCO pada kota ini.
Setiap tempat di Melaka memiliki sejarah dan cerita tersendiri. Seperti The Stadthuys atau yang biasa disebut dengan bangunan merah, dahulu merupakan kantor gubernur Belanda yang dibuat dengan sangat megah dan cukup besar dengan ciri khas arsitektur Belanda yang sangat kental.
Pada masa itu juga sekitar abad ke-15 di bangun Gereja St. Paul yang terletak d atas bukit tidak jauh dari bangunan merah, namun saat ini yang tersisa hanya puing-puing bangunan dengan dinding tebal yang sudah mulai termakan zaman.

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Melaka yang Instagramable

Lalu dimana saja, dan apa saja tempat wisata yang instagramable di Melaka ini? Simak rekomendasi di bawah ini!
ADVERTISEMENT

1. Church of St. Francis Xavier

Foto: google street view Church of St. Francis Xavier
Gereja ini dibangun pada tahun 1849 yang terletak di satu sisi Sungai Melaka. Gereja ini dibangun untuk mengenang jasa Santo Fransiskus Xavier di Melaka. Yang pada saat itu sebagai misionaris Katolik yang ditugaskan oleh John III, Raja Portugal pada masanya.

2. A Famosa

A. Famosa ini berlokasi di bawah Bukit St. Paul, A Famosa merupakan benteng Portugis di Melaka. Arti dari famosa sendiri adalah terkenal. Benteng ini juga merupakan benteng berarsitektur Eropa tertua di Asia.

3. Small alleys di sekitar Jonker Street

Di gang-gang kecil yang berada di sekitaran Jonker Street, ada banyak bangunan khas Melaka dengan seni jalanan di beberapa sudut. Ya, Melaka juga populer dengan lukisan jalanannya.

4. Maritime Museum

Salah satu museum paling populer yang harus dikunjungi di Melaka yaitu Maritime Museum atau Museum Sumudera. Museum ini berbentuk kapal Flor de La Mar yang sangat besar.
ADVERTISEMENT

5. Jonker Walk atau Jonker Street

Kawasan ini sering sekali sangat ramai dikunjungi wisatawan dan penduduk setempat. Selain itu juga, akan dipenuhi oleh para pedagang kaki lima yang menjual makanan, suvenir dan lainnya. Namun, itu khusus pada hari Sabtu dan Minggu malam.

6. Masjid Selat Melaka

Lokasi masjid ini berada di atas Selat Melaka. Jika dilihat, masjid ini seolah mengambang. Arsitektur bangunannya menerapkan perpaduan gaya Timur Tengah dan Melayu. Untuk biaya pembangunannya diperkirakan mencapai RM 10 juta.

7. Pantai Klebang

Pantai ini merupakan pantai idaman bagi orang Melayu yang ingin menikmati nuansa alam eksotis. Ketika tiba di Pantai Klebang, jangan sampai melewatkan untuk menikmati minuman yang menyegarkan. Yaitu, Original Coconut Shake yang sering menjadi bahan pembicaraan warga negara Malaysia.
Itulah deretyan rekomendasi tempat wisata yang ada di Melaka Malaysia yang instagramable dan bisa kamu kunjungi. (AI)
ADVERTISEMENT