Infinix S2 Pro Usik Ponsel Selfie Oppo dan Vivo

3 Mei 2017 19:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Infinix S2 Pro. (Foto: Muhammad Fikrie/kumparan)
Infinix kembali menunjukkan eksistensinya di Indonesia dengan meluncurkan ponsel pintar baru bernama Infinix S2 Pro. Ia akan menjadi senjata Infinix untuk bersaing di kompetisi ponsel kamera depan ganda yang saat ini dikuasai oleh Oppo dan Vivo. Seperti yang sudah diketahui, baik Oppo maupun Vivo sama-sama memiliki ponsel yang unggul dalam hal kamera depan ganda yang mumpuni. Oppo punya F3 Plus dan Vivo andalkan V5 Plus. Sementara Infinix, dengan S2 Pro miliknya, diklaim juga mampu menghasilkan foto selfie yang tidak kalah mengagumkan dibandingkan kedua ponsel keluaran vendor asal China itu. Hal ini dikarenakan S2 Pro mereka dilengkapi kamera depan ganda dengan sensor 13 megapixel dan 8 megapixel, yang masing-masing mampu menghasilkan gambar beresolusi 4160 x 3120 dan 3264 x 2448. Yang lebih menarik lagi, adalah kehadiran lensa dengan sudut bidikan ultra-wide selebar 135 derajat. Ini diklaim Infinix menjadi yang pertama di dunia. Baca juga: Infinix Jual Ponsel Kamera Selfie Ganda Rp 2,45 Juta Untuk penjualan S2 Pro, Infinix memutuskan menggunakan metode online dari pada offline seperti yang banyak dipilih Oppo dan Vivo. Ditambah, Infinix berani menawar S2 Pro dengan harga yang lebih murah dibandingkan kedua vendor tersebut. "Mereka semua offline. Di kita pilih online. Dengan harga segitu belum ada lawannya. Cek saja harganya. Yang paling mendekati itu harganya Rp 3,5 juta," ucap Marketing Manager Infinix Indonesia Eko Susanto di sela acara peluncuran Infinix S2 Pro di Jakarta pada Rabu, (3/5).
Marketing Manager Infinix Indonesia, Eko Susanto. (Foto: Muhammad Fikrie/kumparan)
Infinix bekerja sama dengan mitra situs e-commerce Lazada untuk penjualan S2 Pro. Eko mengaku stok persediaan mencapai 2.000 unit untuk masa pemesanan awal. "Kita tidak mau langsung open sale. Kita lihat respons pasar dulu. Kalau ada pemintaan lebih, baru akan kita tambah," ujar Eko. S2 Pro sendiri dibanderol Rp 2,45 juta dan proses pemesanan akan mulai dibuka pada 8 hingga 16 Mei mendatang. Ponsel mulai tersedia di pasar Indonesia pada 17 Mei.
ADVERTISEMENT