news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pembeli Pixel 2 XL Terima Ponsel Tanpa OS Android

4 November 2017 12:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ponsel Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL. (Foto: Stephen Lam/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Ponsel Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL. (Foto: Stephen Lam/Reuters)
ADVERTISEMENT
Peluncuran Google Pixel 2 XL tidak berjalan mulus. Kita sudah tahu ponsel ini mengalami masalah pada unit layar yang seakan menampilkan noda seperti terbakar, dan gangguan suara 'klik' yang tidak enak didengar pada ponsel.
ADVERTISEMENT
Belum juga masalah itu hilang dari ingatan, muncul laporan baru yang mengatakan sejumlah orang yang membeli Pixel 2 XL mendapatkan ponselnya hadir tanpa sistem operasi Android yang terinstal dalamnya.
Isu Pixel 2 XL tanpa Android ramai dibicarakan banyak orang di forum Reddit. Beberapa pemilik mengatakan, ketika mereka menyalakan perangkat untuk pertama kalinya, maka pesan yang muncul adalah teks bertuliskan 'ponsel tidak menemukan sistem operasi yang valid.'
Salah satu pengguna Twitter dengan nama akun @trevorflard mengeluhkan adanya masalah ini dalam statusnya. Dia juga membagikan gambar penampakan Pixel 2 XL miliknya dalam kondisi tanpa Android melalui situs Imgur.
Selain pesan ponsel tidak dapat dinyalakan, ada juga pesan yang menyarankan pengguna untuk mengunjungi tautan ini (g.co/ABH) untuk bantuan lebih lanjut. Sayang, mengunjungi laman tersebut juga tidak terlalu membantu banyak.
ADVERTISEMENT
Satu-satunya cara menanggulangi masalah tersebut adalah mengembalikan Pixel 2 XL ke Google untuk ditukar dengan unit baru yang OS Android-nya berfungsi.
Google harus bergerak cepat untuk menanggapi dan memperbaiki isu tersebut, seperti yang mereka lakukan ketika ada masalah suara pada Pixel 2 dan layar yang buram seperti terbakar di bagian bawah layar (burn-in) pada Pixel 2 XL.