Cara Memutihkan Leher dengan Bahan Alami

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
Konten dari Pengguna
15 Oktober 2021 12:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara memutihkan leher dengan bahan alami. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Cara memutihkan leher dengan bahan alami. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Leher yang gelap sering membuat sebagian perempuan atau bahkan laki-laki merasa tidak percaya diri. Hal itu karena leher yang gelap bisa saja mengganggu penampilan.
ADVERTISEMENT
Akibatnya kebanyakan orang terutama perempuan, memilih untuk mengakalinya dengan menggunakan foundation di area sekitar leher.
Sebelumnya, leher yang menghitam atau gelap bisa saja disebabkan oleh beberapa hal, yakni faktor genetik, paparan sinar matahari, iritasi akibat pemakaian produk kecantikan yang tidak cocok, penyakit kulit, hingga efek samping pemakaian obat.
Tidak hanya itu, leher juga memiliki banyak lipatan yang bisa menjadi sarang kotoran dan partikel debu. Bahkan, aksesoris yang digunakan, seperti kalung juga bisa menyebabkan kotoran menjadi lebih menumpuk.
Lantas, bagaimana cara untuk memutihkan leher dengan bahan alami? Berikut penjelasannya seperti yang telah disebutkan di dalam buku 365 Tip For Women karya Rita Lauw Fu.

Cara Memutihkan Leher

Lemon salah satu cara untuk memutihkan leher. Foto: Unsplash
1. Jus lemon
ADVERTISEMENT
Tidak hanya untuk kesehatan, lemon ternyata juga baik digunakan untuk memperbaiki penampilan dari leher yang menghitam. Untuk cara yang lebih muda, gunakan jus lemon atau jeruk nipis untuk memijat leher secara teratur.
Hal ini bisa membantu mengangkat serta melarutkan kotoran yang ada di leher. Dengan begitu, leher bisa menjadi lebih cerah dan putih.
2. Body lotion
Kelembapan di leher juga perlu dijaga untuk menghindari menghitamnya leher. Salah satu cara untuk melembapkannya, yakni dengan rutin menggunakan body lotion atau pelembap.
Dengan mengoleskan body lotion dan pelembap, leher bisa menjadi lebih bersih dan lembut. Untuk menghilangkan kotoran tersebut, oleskan leher dengan pelembap dan biarkan selama 2-3 menit.
Jangan lupa untuk memijatnya, kemudian bilas secara keseluruhan leher tersebut dengan air hangat.
ADVERTISEMENT
3. Air beras
Air beras bisa digunakan untuk mencerahkan kulit leher. Foto: Unsplash
Ketika mencuci beras, air yang tersisa ternyata bisa menjadi salah satu cara alami untuk memutihkan leher. Hal ini karena air beras mengandung berbagai macam vitamin, mulai dari vitamin B1, vitamin E, vitamin C, dan mineral.
Air beras dapat dioleskan secara merata, sehingga kulit yang ada di sekitar kulit leher basah. Jika kulit semakin basah, maka lebih mudah untuk melarutkan kotoran-kotoran serta bercak hitam.
4. Yogurt dan roti
Jika biasanya yogurt dan roti menjadi salah satu makanan yang sering dikonsumsi oleh khalayak umum. Kini keberadaan yogurt dan roti ternyata mampu memberikan manfaat untuk penampilan. Salah satunya adalah memutihkan leher yang sudah menggelap.
Yogurt dan roti bisa digosokkan secara rutin sebanyak 2-3 kali dalam seminggu. Ini merupakan salah satu ramuan paling penting untuk memutihkan leher gelap dan bebas dari kotoran. Setelah dirasa lebih dari lima menit, bilaslah dan jangan lupa untuk menggunakan pelembap.
ADVERTISEMENT
(JA)