Konten dari Pengguna

Faktor yang Memengaruhi Penawaran Suatu Barang

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
6 Desember 2021 17:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi faktor yang memengaruhi penawaran suatu barang adalah harga. Sumber: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi faktor yang memengaruhi penawaran suatu barang adalah harga. Sumber: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Dalam prinsip ekonomi, terdapat faktor-faktor yang memengaruhi penawaran suatu barang atau produk, termasuk permintaan. Lema permintaan dan penawaran adalah dua istilah yang berkaitan dengan perilaku konsumen dalam kegiatan pasar ekonomi.
ADVERTISEMENT
Umumnya, permintaan ditentukan oleh kelompok pembeli atau konsumen, sedangkan penawaran ditetapkan oleh para penjual atau perusahaan.
Menurut Modul Teori Ekonomi Mikro yang disusun Syafaatul Hidayati, permintaan maupun penawaran menjadi penentu kuantitas dari barang yang diproduksi. Selain itu, dapat juga menjadi penentu terhadap harga barang tersebut.

Pengertian Penawaran

Pengertian penawaran dalam ekonomi ialah semua kuantitas barang maupun jasa yang akan ditawarkan pada tingkat harga yang ada di pasar pada satu kurun waktu tertentu.
Penawaran akan terjadi jika terdapat penjual atau produsen. Dalam hal ini, penjual merupakan pihak yang menyediakan sejumlah barang atau jasa dalam suatu kegiatan ekonomi.
Mengutip dari modul yang disusun Syafaatul Hidayati, jika dilihat dari sisi produsen kuantitas barang yang ditawarkan atau dijual memiliki hubungan positif terhadap harga barang itu. Apabila harga barang tertentu meningkat, jumlah yang ditawarkan atau dijual pun semakin banyak.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, jika harga barang tertentu menurun, kuantitas barang dan jasa yang ditawarkan penjual juga akan menurun.
Dari hal-hal tersebut, bisa disimpulkan bahwa penawaran merupakan suatu keadaan ketika sejumlah barang ataupun jasa akan ditawarkan pada tingkatan harga yang berlaku saat itu.
Ilustrasi penawaran. Sumber: Unsplash

Faktor yang Memengaruhi Penawaran Suatu Barang

Menyadur dari buku Ekonomi SMA Kelas X yang ditulis Supriyanto dan Ali Muhson, berikut berbagai faktor yang memengaruhi penawaran suatu barang. Atau dalam artian bisa menyebabkan keadaan menjadi tidak ceteris paribus dan memengaruhi penawaran suatu produk.
1. Harga barang lain
Jumlah suatu barang yang ditawarkan dapat bertambah karena harga barang lain menurun. Misalnya, sebuah perusahaan memproduksi dua macam barang, yaitu sepatu dan tas kulit. Jika harga tas kulit turun, perusahaan akan mengurangi produksi barang tas kulit dan menambah produksi barang yang harganya relatif tetap, yaitu sepatu.
ADVERTISEMENT
2. Biaya produksi
Faktor ini berkaitan langsung dengan penentuan harga jual. Jika biaya produksi meningkat, harga barang juga cenderung naik. Sehingga, produsen cenderung akan mengurangi jumlah produksinya. Akibatnya jumlah penawaran pun akan berkurang.
Sebaliknya, jika biaya produksi turun, produsen akan menambah jumlah produksi sehingga akan mampu menambah jumlah penawaran.
3. Harga sumber daya
Harga sumber daya atau input yang digunakan dalam produksi barang atau jasa tertentu akan berpengaruh terhadap biaya produksi. Jika harga sumber daya menurun, dengan sendirinya biaya produksi cenderung menurun.
Dengan turunnya biaya produksi, produsen akan mampu menjual lebih banyak. Dengan kata lain penawarannya akan bertambah. Pun begitu sebaliknya.
4. Tingkat teknologi yang digunakan
Kemajuan di bidang teknologi biasanya akan membawa perubahan-perubahan kuantitas maupun kualitas. Umumnya, faktor tersebut akan berdampak pada penghematan atau efisiensi.
ADVERTISEMENT
Penggunaan teknologi yang lebih efisien akan menurunkan biaya produksi dan menambah jumlah barang yang diproduksi, sehingga penawaran pun akan bertambah.
(AMP)