Gandeng Go-Jek, IM3 Ooredoo luncurkan paket Online Gaspol

Konten Media Partner
20 Februari 2019 13:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gandeng Go-Jek, IM3 Ooredoo luncurkan paket Online Gaspol
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
SURABAYA, kabarbisnis.com: IM3 Ooredoo bersama Go-Jek menjalin kerja sama dengan menghadirkan Paket Online Gaspol, paket internet khusus yang diberikan untuk para mitra driver Go-Jek di seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
“Dengan Paket Online Gaspol, para mitra driver dapat merasakan kemudahan dan kenyamanan dalam berkomunikasi, baik layanan telpon, SMS, dan terutama saat mengakses internet untuk menjalankan aktivitas koneksi data setiap harinya. Lebih dari itu, para mitra driver cukup membayar Rp 50 ribu per bulan untuk mendapatkan paket komunikasi yang lengkap,” ujar Head of Region East Java Bali Nusra, Soejanto Prasetya di Surabaya, Selasa (18/2/2019).
Dijelaskannya, paket Online Gaspol dari IM3 Ooredoo dirancang untuk memberikan keuntungan lebih, khususnya bagi para mitra driver Go-Jek dibandingkan dengan produk-produk operator lainnya. Para mitra driver Gojek akan mendapatkan kuota utama sebesar 10 GB di semua jaringan, gratis Nelpon 100 menit ke semua operator, serta bebas Nelpon sepuasnya ke sesama IM3 Ooredoo dengan masa aktif 30 hari. Ini adalah paket internet khusus bagi para mitra driver Go-Jek dengan harga yang paling terjangkau yaitu dibanding provider lainnya.
ADVERTISEMENT
“Kami paham akan kebutuhan mitra driver Go-Jek yang memerlukan paket internet berkuota besar dan Stabil untuk mengakses navigasi peta, mencari alamat, hingga menghubungi penumpang. Untuk itu kami memberikan Paket Online Gaspol, paket komunikasi lengkap yang dapat mengakomodasi kebutuhan komunikasi dan akses internet mitra driver GOJEK yang semakin meningkat, dan dapat digunakan 24 jam tanpa batasan waktu dengan harga terjangkau. Dengan Paket Online Gaspol, para mitra driver Go-Jek dapat menjalankan profesinya dengan baik dan hemat biayanya,” tambahnya.
Head of Corporate Affairs Central & East Java, Bali, and Nusa Tenggara Region Go-Jek, Domy Aji menyambut baik kerjasama strategis bersama IM3 Ooredoo tersebut “Ini adalah perwujudan dalam mendukung kesejahteraan yang berkesinambungan bagi mitra driver. Dengan potongan yang diberikan di Paket Online Gaspol beban operasional mitra kami dapat menjadi lebih ringan dan dapat mendukung keseharian mitra kami,” tegasnya.
ADVERTISEMENT
Paket Online Gaspol merupakan salah satu program yang dimiliki Go-Jek untuk membantu mengurangi beban operasional para mitra di program Go-Jek Swadaya. Melalui Go-Jek Swadaya, mitra driver mendapat akses pengelolaan keuangan, yang meliputi diskon kebutuhan operasional, cicilan ringan, akses layanan jasa keuangan seperti perbankan dan asuransi, serta akses terhadap penghasilan tambahan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga.
“Lewat program ini Go-Jek juga berupaya membantu mengatur pemasukan dan pengeluaran mitra sehingga mereka dapat meraih kemantapan finansial untuk kebutuhan lainnya,” pungkas Domy.