news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Gandeng LTM-NU, KPU Kabupaten Pasuruan Sosialisasikan Teknis Pilbup 2018 untuk Takmir Masjid

Konten Media Partner
12 Maret 2018 0:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Pasuruan, Kabarpas.com – Guna memaksimalkan sosialisasi teknis Pemilihan Bupati (Pilbup) Pasuruan 2018. Kali ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan menggandeng Lembaga Takmir Masjid (LTM) NU Kabupaten Pasuruan untuk melakukan sosialisasi kepada ratusan takmir masjid yang ada di wilayah kabupaten setempat.
ADVERTISEMENT
Acara ini dilakukan, di salah satu rumah makan yang ada di Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan pada Minggu (11/03/2018) pagi.
Dalam acara tersebut, Komisi Pemilahan Umum Kabupaten Pasuruan yang dihadiri oleh A. Azmi Abbas Djazuli memberikan pengarahan kepada para takmir masjid untuk bisa ikut peran serta dalam mensukseskan pilkada yang akan datang.
A. Azmi Abbas Djazuli, komisioner KPU Kabupaten Pasuruan Divisi Teknis saat ditemui usai acara sosialisasi mengatakan bahwa untuk takmir masjid harus real tidak memihak pada pasangan calon.
“Dan masjid bukan tempat untuk melakukan kampanye. Sehingga apabila ditemukan adanya pelanggaran tempat ibadah yang digunakan untuk kampanye. Maka panwaslu akan memberikan sanksi,” pungkasnya. (adv).