Abu Vulkanik Gunung Raung Capai Kabupaten Karangasem di Bali Timur

Konten Media Partner
10 Februari 2021 14:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Abu vulkanik Gunung Raung ditemukan di kap mobil di Karangasem, Bali - dok. BPBD Karangasem
zoom-in-whitePerbesar
Abu vulkanik Gunung Raung ditemukan di kap mobil di Karangasem, Bali - dok. BPBD Karangasem
ADVERTISEMENT
KARANGASEM- Sebanyak 8 desa di Kabupaten Karangasem, Bali, terpapar sebaran abu vulkanik erupsi Gunung Raung di Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Kepala Pelaksana BPBD Karangasem, IB Ketut Arimbawa menyampaikan, peristiwa itu terjadi pada Senin (8/2) sekitar pukul 11:16 Wita, dan sebaran abu vulkanik tipis itu terjadi di 8 desa yang ada di tiga kecamatan, Kecamatan Selat, Kecamatan Rendang dan Kecamatan Karangasem.
"Ada 8 desa yang kami dapat laporan. Ada, sebaran abu vulkanik dampak dari erupsi Gunung Raung tapi sangat tipis. Kemudian, abunya juga disamping tipis yang tersebar dan juga turunnya hujan. Sehingga, dampak terpapar abu itu sangat singkat artinya tidak berkelanjutan," kata Arimbawa saat dihubungi, Rabu (10/2).
Kemudian, dengan adanya laporan tersebut petugas BPBD langsung melakukan assessment dan turun ke lapangan untuk mengeceks dan menemukan abu vulkanik di kap mobil warga, menempel di dedaunan dan di teras rumah warga.
ADVERTISEMENT
"Itu didapatkan ada diatas kap mobil dan kebetulan mobilnya warna putih, Kemudian, ada di dedaunan tapi sangat tipis dan itu tidak menganggu aktivitas masyarakat di dalam bertani. Jadi tidak ada merusak tanaman, aktivitas masyarakat di jalan juga berjalan dengan aman," imbuhnya.
"Setelah itu tidak ada laporan lagi. Jadi kami selalu pantau di masing-masing kecamatan juga melalui Camat dan Kepala Desa. Kami, monitor juga di media sosial. Kami komunikasi langsung dengan para kepala wilayah jadi untuk sampai saat ini abu sudah tidak terlihat lagi dan tidak terpapar lagi di Kabupaten Karangasem," ujar Arimbawa. (kanalbali/KAD)