news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Belum Ada Wisman ke Bali, Koster Sebut Masih Ada Penyesuaian Regulasi

Konten Media Partner
18 Oktober 2021 15:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Bali Wayan Koster - IST
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Bali Wayan Koster - IST
ADVERTISEMENT
DENPASAR- Sejak penerbangan internasional dibuka pekan lalu, beum ada wisawatan mancanegara yang datang ke Bali. Menurut Gubernur Bali, Wayan Koster hal itu karena masih ada penyesuaian regulasi dari negara yang warganya akan ke Bali.
ADVERTISEMENT
"Masih menyesuaikan dengan regulasi yang baru. Tapi, November (wisman) booking (hotel) November akan banyak, 20 ribu lebih," kata Koster, di Gedung DPRD Bali, Senin (18/10).
Ia juga menyatakan, namun untuk di Bulan Oktober 2021 memang belum ada bookingan hotel ke Bali. Menurutnya, hal itu tentu harus dilakukan sosialisasi dari para travel perjalanan dan maskapai penerbangan terkait regulasi atau aturan masuk wisman ke Indonesia dan ke Bali.
"Jadi, memang di negaranya perlu sosialisasi, travel perjalanannya juga, penerbangannya juga mengenai regulasi di Indonesia dan dii Bali khususnya. Saya kira, dengan demikian pada tahun 2021 ini Bulan November sudah mulai ada wisatawan mancanegara, kita bisa pulih secara bertahap, dan pemulihan ekonomi juga bisa pulih secara bertahap," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Namun, ia mengingatkan, dibukanya pintu untuk wisman ke Bali jangan sampai berdampak pada peningkatan kasus COVID-19.
"Saya juga di wanti-wanti oleh Bapak Presiden meminta kita semua harus tertib dan disiplin di dalam melaksanakan protokol kesehatan ini," katanya.