Besok Sidang Jerinx, Ketua PN Denpasar Imbau Nonton Lewat YouTube

Konten Media Partner
9 September 2020 12:53 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KPN Denpasar, Sobandi - Foto: Denita Matondang/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
KPN Denpasar, Sobandi - Foto: Denita Matondang/kumparan
ADVERTISEMENT
Persidangan perdana perkara kasus UU ITE dengan terdakwa I Gde Ari Astina alias Jerinx akan diselenggarakan pada Kamis (10/9) di PN Denpasar. Terkait dengan itu, Ketua PN Denpasar, Sobandi, mengimbau agar warga yang ingin mengikuti tak perlu datang ke pengadilan di Jalan Jenderal Sudirman, Denpasar itu.
ADVERTISEMENT
"Peradilan dilakukan secara teleconfrence (online) dan kami akan menayangkan secara langsung persidangan tersebut live streaming dengan link https://youtu.be/xG0ueLequV0," sebutnya dalam rilis, Rabu (9/9/2020).
Ia menjelaskan, standar pelayanan operasional yang berlaku di PN Denpasar, Pengunjung pengadilan dibatasi maksimal 90 (sembilan puluh) orang sesuai protokol kesehatan Pencegahan penularan wabah covid-19.
"Mohon dukungan dan kerjasama seluruh pihak untuk menjaga ketertiban dan keamanan agar persidangan berjalan lancar," tegasnya. ( kanalbali/RLS )