Video : Lewat Film, Menolak Bali Jadi Pulau Plastik

Konten Media Partner
4 Februari 2019 12:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Bali bisa jadi Pulau Plastik. Yakni, bila kita membiarkan situasi saat ini terus berlangsung. Kantong plastik digunakan dengan bebas dan untuk keperluan apa saja. Timbunannya pun menjadi gunung sampah yang sulit diatasi selama ratusan tahun.
ADVERTISEMENT
Untuk melawan situasi itu Kolaborasi vokalis Band Navicula Gede Robi, LSM Kopernik dan Visinema meluncurkan film 'Pulau Plastik', Jum'at (1/2) di Seminyak,Kuta. Ini adalah 8 seri film dokumenter yang menggambarkan kondisi sampah plastik, ancaman yang ditimbulkan hingga upaya untuk mengatasinya. Saatnya bertindak nyata. Begitu pesan yang disampaikan. Sebab, ancamannya pun sudah menjadi fakta, hingga ke ikan di lautan pun mengandung apa yang disebut sebagai mikroplastik. Bali beruntung karena aparat pemerintahannya pun sudah menyadari hal itu dan membuat berbagai aturan untuk menekan penggunaan plastik. (kanalbali/MAN)