Navicula Gelar Konser 'Tribute to Made Indra'

Konten Media Partner
25 Maret 2019 13:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Made Indra (ujung kiri) bersama formasi asli Navicula Made Gembul (drummer), Robi (vocalis) dan Dadang (gitar)- IST
zoom-in-whitePerbesar
Made Indra (ujung kiri) bersama formasi asli Navicula Made Gembul (drummer), Robi (vocalis) dan Dadang (gitar)- IST
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
DENPASAR, kanalbali.com - Sebuah konser mengenang setahun kepergian Made Indra, bassist Navicula, akan digelar pada Selasa 26 Maret 2019 di Taman Baca , Kesiman.
ADVERTISEMENT
"Ini sebagai sebuah doa, sebagai musisi, karya-karya kami pun juga serupa doa," kata Gede Robi, vocalis Navicula. Konser ini terbuka untuk siapa saja, baik keluarga, sahabat dekat, atau siapapun yang ingin bergabung meskipun tidak kenal secara langsung dengan almarhum," tambhanya.
Menariknya, karena Made Indra semasa hidupnya sangat menyayangi hewan, khususnya anjing maka disediakan kotak donasi di pintu masuk konser, dan penonton bisa menyumbang minimal Rp.20.000,- sebagai HTM.
"Nantinya dana yang terkumpul akan disumbangkan kepada organisasi Bali Rumah Singgah Satwa, salah satu organisasi favorit Made yang banyak melakukan kegiatan penyelamatan anjing jalanan di Bali," jelasnya.
Yang spesial dari acara ini adalah sejumlah sahabat-sahabat Made, sesama pemain bass (dan juga musisi pemain instrumen lainnya), ikut serta memilih lagu favorit dan mengisi part bass di lagu tersebut.
ADVERTISEMENT
Yang telah bersedia ikut berkolaborasi adalah Aaron Lawrie (Balian), Ardha (The Dissland), Bo_Care (Scared of Bums), Deny Surya (Dialog Dini Hari), Edi Pande (Zat Kimia), Edward Andrews (Balian), Fendy Rizk, Gembull Rai (Balian), Guna Warma (Nosstress), JRX (Superman Is Dead), Komang (Garden Grove), Made Surreal, Man Angga (Nosstress), Marmar (Ripper Clown), Onche (Parau), Sari (Nymphea), Sony Bono, Suma (The Dissland), Yudis (Rajawali Ingkar Janji). Pintu dibuka pukul 6 sore. Musik akan berlangsung 7-9 malam. (kanalbali/RLS)