Rapid Test di Gilimanuk, 14 Orang Penyeberang ke Bali Dinyatakan Reaktif Corona

Konten Media Partner
29 Mei 2020 18:27 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rapid test di Pelabuhan Gilimanuk - IST
zoom-in-whitePerbesar
Rapid test di Pelabuhan Gilimanuk - IST
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Petugas gabungan memeriksa ratusan orang yang masuk Bali dari zona merah serangkaian arus balik lebaran terhitung sejak Kamis (28/5). Mereka kemudian diwajibkan menjalani rapid test di tempat pemeriksaan di gedung ASDP di teluk Gilimanuk.
ADVERTISEMENT
"Kita temukan 14 orang masuk Bali reaktif setelah di rapid test," terang Jubir Gugus Tugas Percepatan penanganan Covid-19 Jembrana dr IGA Putu Arisantha, dikonfirmasi wartawan, Jumat (29/5/2020).
Mereka berasal dari beberapa daerah di Bali seperti Tabanan, Denpasar, Badung, Buleleng termasuk Jembrana serta dari luar Bali seperti Semarang, Bandung dan Banyuwangi.
Dengan adanya temuan orang masuk Bali hasil rapid test nya reaktif itu, petugas kemudian berkoordinasi dengan gugus tugas. 7 orang yang tidak ber-KTP Bali dipulangkan ke daerah asal masing-masing.
Sementara yang dari Bali dan dari Jembrana langsung dirawat di RSU Negara dengan status PDP. Sedangkan warga Kabupaten lainnya sudah dirujuk ke Wisma Bima Kuta, Badung dengan menggunakan ambulans milik Pemkab Jembrana. ( KR7)
ADVERTISEMENT
***
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!